Pelaksanaan bimbingan agama islam dalam memotivasi sholat pada lansia di RPSBM Kota Pekalongan

Rokhmawati, Ajeng (2024) Pelaksanaan bimbingan agama islam dalam memotivasi sholat pada lansia di RPSBM Kota Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
3517052_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
3517052_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Masa lanjut usia merupakan tahapan terakhir dalam perkembangan manusia. Lanjut usia diungkapkan dalam Al Qur‟an merupakan fase akhir dari kehidupan, dimana terjadinya penurunan fisik dan psikis yaitu dikembalikan kepada kondisi yang paling rendah. Masa lanjut usia seharusnya menjadi masa menikmati kehidupan yang tenang, damai bersama keluarga dan mendekatkan diri pada Allah swt. Namun, permasalahan yang tidak terduga pada lansia adalah prilaku mereka kembali seperti anak kecil yang terkadang menyakiti diri sendiri dengan melakukan penelantaran diri seperti menolak makan, perawatan, dan pengobatan. Lansia yang tinggal di RPSBM Kota Pekalongan adalah lansia terlantar yang berada di wilayah Kota Pekalongan, mereka berasal dari dalam maupun luar kota dan masuk dalam penertiban petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan kepolisian setempat, atau yangg dibawa oleh Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan petugas Kelurahan setempat untuk diserahkan ke RPSBM Dalam penelitian ini penulis akan merumuskan masalah sebaai berikut (1) Bagaimana pelaksanaan bimbingan agama Islam dalam memotivasi sholat pada lansia di RPSBM Kota Pekalongan. (2) Bagaimana motivasi sholat lansia di RPSBM Kota Pekalongan. Metode Pengumpulan Data Penelitian ini lebih menfokuskan pada permasalahan yang mengkaji pada penelitian lapangan (field research) di RPSBM Kota Pekalongan, maka metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi. Hasil dari penelitian yang diperoleh, motivasi sholat pada lansia cukup baik. Dimana kondisi ini berbeda sebelum adanya pelaksanaan bimbingan agama Islam. Lansia sudah termotivasi sehingga memiliki kesadaran untuk melaksanakan sholat 5 waktu dan tepat waktu. Hal ini menunjukkan pelaksanaan bimbingan agama Islam ini dapat memberikan motivasi sholat untuk para lansia di RPSBM.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAni, Ani198503072015032007UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Agama Islam dan mortivasi sholat
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 371.4 Student Guidance and Counseling/Bimbingan Siswa dan Penyuluhan, Konseling Sekolah
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam
Depositing User: UIN Gus Dur FUAD
Date Deposited: 05 Aug 2024 04:24
Last Modified: 27 Sep 2024 07:59
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10383

Actions (login required)

View Item View Item