Peran Guru Bimbingan Dan Konseling Dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Pada Siswa Di Sma Negeri 4 Pekalongan

Himawan, Muhammad Arif (2021) Peran Guru Bimbingan Dan Konseling Dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Pada Siswa Di Sma Negeri 4 Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN. K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
3517083-Bab1&5.pdf

Download (2MB)
[img] Text
3517083-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
3517083-Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Himawan, Muhammad Arif. 2021. Peran Guru Bimbingan dan Konseling Dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Pada Siswa Di SMA Negeri 4 Pekalongan. Skripsi Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan. Pembimbing: Zuhair Abdullah, M.Pd. Narkoba Selama tahun 2020, jumlah peredaran narkoba naik mencapai 29% dalam satu tahun. Kondisi tersebut, Kota Pekalongan juga masuk ke dalam peringkat 10 besar sebagai daerah dengan peredaran serta penyalahgunaan narkoba tertinggi di Jawa Tengah. Pada umumnya, sasaran dari peredaran narkoba yang sangat rentan menjadi sasaran ialah usia remaja, yaitu para siswa Sekolah Menengah Atas. Berdasarkan catatan yang dimiliki oleh guru bimbingan dan konseling, siswa di SMA Negeri 4 Pekalongan sampai saat ini belum ada yang pernah menyalahgunakan narkoba. Tidak adanya penyalahgunaan narkoba pada siswa di SMA Negeri 4 Pekalongan, menjadi suatu hal yang perlu diperhatikan. Sehingga hal tersebut perlu dikaji penyebab tidak adanya penyalahguna narkoba di sekolah tersebut. Rumusan Masalahnya yaitu: (1) Bagaimana kasus penyalahgunaan narkoba pada siswa di SMA Negeri 4 Pekalongan? (2) Bagaimana peran guru bimbingan dan konseling dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba pada siswa di SMA Negeri 4 Pekalongan?. Tujuan yang akan dicapai antara lain: (1) Untuk mengetahui bagaimana kasus penyalahgunaan narkoba pada siswa di SMA Negeri 4 Pekalongan, (2) Untuk mengetahui bagaimana peran guru bimbingan dan konseling dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba pada siswa di SMA Negeri 4 Pekalongan. Sedangkan untuk kegunaannya antara lain: (1) kegunaan Teoritik yaitu, Diharapkan penelitian ini nantinya dapat dijadikan sumber bacaan yang dapat memperkaya pengetahuan dan pembelajaran bagi semua kalangan. (2) Kegunaan Praktis yaitu, Nantinya penelitian ini diharapkan dapat berkontribusi dan dijadikan sebagai contoh bagi sekolah lain untuk melaksanakan program yang kaitannya dengan pencegahan penyalahgunaan narkoba pada siswa. Penelitian ini dilakukan mulai dari tanggal 9 Agustus sampai dengan tanggal 2 November 2021. Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian lapangan (field research) dan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Untuk teknik pengumpulan data menggunakan beberapa metode anatara lain wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan untuk analisis data yang diperoleh akan menggunakan analisis kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa, (1) Siswa di SMA Negeri 4 Pekalongan belum pernah ada yang menyalahgunakan narkoba. Akan tetapi jumlah peredaran narkoba di Kota Pekalongan perlu diwaspadai karena pada

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAbdullah, ZuhairUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Peran, Guru Bimbingan dan Konseling, Pencegahan Penyalahgunaan
Subjects: 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara
200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam
Depositing User: Ari Sugeng
Date Deposited: 16 Aug 2024 08:05
Last Modified: 16 Aug 2024 08:05
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10456

Actions (login required)

View Item View Item