Pelaksanaan Bimbingan Spiritual Untuk Mengurangi Kecemasan Pada Lansia Di Majlis Taklim An Nisa Poncol Pekalongan Timur

Nadzifa, Kiki Khaerun (2021) Pelaksanaan Bimbingan Spiritual Untuk Mengurangi Kecemasan Pada Lansia Di Majlis Taklim An Nisa Poncol Pekalongan Timur. Undergraduate Thesis thesis, UIN. K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
3517075-Bab1&5.pdf

Download (3MB)
[img] Text
3517075-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[img] Text
3517075-Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Skripsi ini berjudul “Bimbingan Spiritual Untuk Mengurangi Kecemasan Pada Lansia Di Majlis Taklim An-Nisa Poncol Pekalongan Timur” Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan psikologis yang menggunakan metode deskriptif analisis. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa metode wawancara, metode observasi dan metode dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder, data primer bersumber dari pembimbing spiritual dan lansia Di Majlis Taklim An-Nisa Poncol Pekalongan Timur sedangkan sumber sekunder diambil dari literature yang tersedia berupa buku, skripsi dan jurnal yang membahas tentang bimbingan spiritual dan kecemasan lansia. Hasil pnelitian ini adalah: Pelaksanaan Bimbingan Spiritual Untuk Mengurangi Kecemasan Lansia Di Majlis Taklim An-Nisa Poncol Pekalongan Timur yang berhasil peneliti temukan diantaranya: Pertama, Kondisi Kecemasan Lansia Di Majlis Taklim An-Nisa Poncol Pekalongan Timur. Ada tiga narasumber lansia yang peneliti wawancarai, yang pertama Ibu C yang memiliki kecemasan ringan dengan gejala ganggual lambung, darah tinggi, rasa takut berlebih akan kematian serta gangguan tidur. Yang kedua Ibu UI yang memiliki kecemasan ringa dengan gejala mudah marah serta gangguan pola tidur, yang ketiga Ibu L yang memiliki kecemasan sedang dengan gejala sakit kepala, gangguan pola tidur serta cemas akan ditinggalkan. Kedua, Pelaksanaan Bimbingan Spiritual Untuk Mengurangi Kecemasan Lansia Di Majlis Taklim AnNisa Poncol Pekalongan Timur. Metode yang digunakan adalah metode ceramah, metode diskusi, metode keteladanan serta metode muhasabah diri. Materi yang diberikan yaitu materi aqidah (keyakinan terhadap Allah SWT) dan ibadah (hukum yang ditetapkan Allah). Tahapan yang digunakan yaitu tahap awal, tahap penerimaan, tahap keseimbangan, tahap intervensi dan tahap akhir. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa spiritualitas seorang hamba dapat menurunkan kecemasan yang sedang dialami oleh hamba yang bersangkutan. Karena Pada saat mengalami kecemasan, individu akan mencari dukungan dari keyakinan agamanya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
UNSPECIFIEDMaskhur, MaskhurUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Bimbingan Spiritual, Kecemasan Pada Lansia
Subjects: 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara
200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam
Depositing User: Ari Sugeng
Date Deposited: 16 Aug 2024 09:07
Last Modified: 16 Aug 2024 09:07
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10459

Actions (login required)

View Item View Item