Erfani, Muhammad Erza (2021) Bimbingan Konseling Islami Melalui Program Pendidikan Ketrampilan Untuk Mengembangkan Minat Keagamaan Siswa Di Smpn 4 Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN. K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
2041116067-Bab1&5.pdf Download (2MB) |
|
Text
2041116067-Fulltext.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
|
Text
2041116067-Lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Erfani, Muhammad Erza. 2021. Bimbingan Konseling Islam melalui Program Pendidikan Ketrampilan untuk Mengembangkan Minat Keagamaan Siswa di SMPN 4 Pekalongan. Skripsi Jurusan Bimbinhgan Penyuluhan Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan. Heriyanto, M.Si. Pelaksanaan bimbingan dan konseling Islam dalam pendidikan merupakan usaha membantu individu untuk menjadi manusia yang berkembang dalam hal pendidikan dan membentuk kepribadian yang berguna dalam kehidupannya yang memiliki berbagai wawasan, pandangan, interpretasi, pilihan, penyesuaian dan keterampilan yang tepat berkenan dengan diri sendiri dan lingkungannya. Sehingga urgensi Bimbingan dan Konseling Islam sangat penting guna mencapai perekembangan dan keoptimalan dalam proses pendidikan.Pelaksanaan konseling Islami melalui pendidikan keterampilan siswa dapat berupa kegiatan imajinatif, atau sintesis pemikiran yang hasilnya bukan hanya perangkuman. Ia mungkin mencakup pembentukan pola baru dan gabungan informasi yang diperoleh dari pengalaman sebelumnya dan pencangkokan hubungan lama ke situasi baru dan mungkin mencakup pembentukan korelasi baru. Rumusan masalahnya yaitu bagaimana pelaksanaan konseling Islami melalui program pendidikan ketrampilan siswa di SMPN 4 Pekalongan. Bagaimana program pendidikan ketrampilan dalam menstimulus minat keagamaan siswa di SMPN 4 Pekalongan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran konseling Islami dalam program pendidikan ketrampilan di SMPN 4 Pekalongan dan untuk mengetahui minat keagamaan siswa setelah mengikuti program pendidikan keterampilan di SMPN 4 Pekalongan. Metode penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Sedangkan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, yaitu suatu penelitian yang menekankan analisisnya pada proses penyimpulan deduktif dan induktif serta pada analisis terhadap dinamika hubungan antara fenomena yang diamati dengan menggunakan logika ilmiah. Hasil penelitian ini adalah Pelaksanaan konseling Islami melalui program pendidikan ketrampilan siswa di SMPN 4 Pekalongan adalah dengan cara mengadakan kegiatan tadarus Al Qur’an setiap hari, ceramaah keagamaan, bimbingan tilawatil Qur’an, shalat dhuhur berjama’ah, dan kegiatan khitobah. Kegiatan-kegiatan tersebut sangat mengembangkan pelaksanaan konseling Islami yang dilakukan di SMP Negeri 4 Pekalongan, dan dapat mengambangkan minat kegiatan keagamaan, sehingga peserta didik mudah dikendalikan. Program pendidikan ketrampilan dalam mengembangkan minat keagamaan siswa di SMPN 4 Pekalongan sangat baik, hal ini dapat dibuktikan dengan kemauan peserta didik dalam mengikuti kegiatan-kegiatan pengembangan minat keagamaan, sehingga mendapatkan prestasi yang baik dan membanggakan sekolah
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Bimbingan Konseling Islam, Program Pendidikan Keterampilan, Minat Keagamaan Siswa. | ||||||||
Subjects: | 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam |
||||||||
Depositing User: | Ari Sugeng | ||||||||
Date Deposited: | 16 Aug 2024 09:47 | ||||||||
Last Modified: | 16 Aug 2024 09:47 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10465 |
Actions (login required)
View Item |