Penerapan Bimbingan Dan Konseling Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Santri Putra Di Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (Api) Tegalrejo Magelang

Falah, Muhammad Khusnul (2021) Penerapan Bimbingan Dan Konseling Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Santri Putra Di Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (Api) Tegalrejo Magelang. Undergraduate Thesis thesis, UIN. K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2041116112-Bab1&5.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2041116112-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
2041116112-lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Muhammad Khusnul Falah. 2021. Penerapan Bimbingan dan Konseling dalam Meningkatkan Kedisiplinan Santri Putri di Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo Magelang. Skripsi Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah, Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam. Dr. H. Imam Kanafi, M.Ag. Kata Kunci: Bimbingan, Konseling dan Kedisiplinan Bimbingan dan konseling yang berlandaskan Islami di dalam pondok pesantren adalah suatu proses pemberian bantuan yang diberikan oleh seorang ahli kepada klien agar klien mampu menuntaskan berbagai macam masalah yang dimiliki serta mampu mengembangkan diri sebagai Kholifah dan hamba Allah sehingga tercapai kebahagiaan di dunia dan di akhirat. Sehingga dapat terwujudnya santri yang tangguh menghadapi tekanan masa kini dan masa mendatang, yaitu santri yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur, memiliki pengetahuan dan ketrampilan yang tinggi, sehat jasmani, dan rohani, memunyai kepribadian yang mantap, mandiri, serta memunyai tanggung jawab terhadap diri sendiri, masyarakat, dan bangsanya. Pendekatan dalam penelitian ini yaitu menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (Field Research). Dimana metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber-sumber data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Miles and Huberman, terdapat tiga tahap dalam analisis data yang menggunakan Miles and Huberman yaitu pengumpulan data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan bimbingan konseling di pondok pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo Magelang yaitu pertama, tahap perencanaan dalam pelaksanaan bimbingan dan konseling berbentuk musyawarah. Kedua, tahap pelaksanaan bimbingan konseling yaitu dengan pencegahan dengan melakukan sosialisasi, briefing, dan pelaksanaan bimbingan dan konseling. Ketiga, evaluasi. Dalam pelaksanaan bimbingan konseling di pondok pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo Magelang lebih dominan menggunakan Pendekatan behavioral. Secara keseluruhan santri pondok pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo Magelang memiliki tingkat kedisiplinan yang baik. Namun masih ditemukan beberapa santri yang belum memenuhi indikator kedisiplinan dan dapat disebut santri yang tidak disiplin yaitu santri tidak mengikuti jadwal yang sudah ditetapkan seperti membolos dan tidak mengikuti kegiatan yang telah dijadwalkan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
UNSPECIFIEDKanafi, ImamUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Bimbingan, Konseling dan Kedisiplinan Bimbingan dan konseling yang berlandaskan Islami di dalam pondok
Subjects: 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara
200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam
Depositing User: Ari Sugeng
Date Deposited: 16 Aug 2024 10:00
Last Modified: 16 Aug 2024 10:00
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10471

Actions (login required)

View Item View Item