Nilai-nilai Bimbingan Islami dalam Tembang Lirilir Karya Sunan Kalijaga

Afif, Muchammad Fuad (2022) Nilai-nilai Bimbingan Islami dalam Tembang Lirilir Karya Sunan Kalijaga. Undergraduate Thesis thesis, Institut Agama Islam Negeri Pekalongan.

[img] Text
3517034-Bab1&5.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3517034-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
3517034-lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (30kB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id

Abstract

Dalam menyebarkan agama Islam di tanah Jawa, para Walisongo memiliki cara berdakwah yang berbeda-beda. Salah satu sarana media dakwah yang digunakan oleh Sunan Kalijaga dalam menyebarkan agama Islam yaitu melalui kesenian. Hal itu dilakukan karena kondisi masyarakat jawa saat itu mayoritas non muslim dan masih sangat kental dengan kebudayaan hindu-budha. Sehingga metode dakwah menggunakan kesenian yang mengikuti budaya masyarakat saat itu dianggap sangat efektif dalam menyebarkan agama islam. Diantara karyanya yang paling terkenal adalah tembang lir-ilir. Meskipun tembang lir-ilir ini sering dilantunkan, namun banyak dari kalangan masyarakat Jawa yang belum mengetahui secara mendalam nilai-nilai yang terkandung di dalam tembang lirilir tersebut. Tembang lir-ilir merupakan tembang dolanan yang sering dinyanyikan oleh anak-anak. Tembang ini diciptakan oleh Sunan Kalijaga ditengah perkembangan Hindu dan Budha khususnya di tanah Jawa. Sunan Kalijaga sendiri lahir pada tahun 1450 M. Sunan Kalijaga dikenal sebagai wali yang sangat lekat dengan muslim di Pulau Jawa, karena kemampuannya memasukan pengaruh Islam kedalam tradisi dan budaya jawa. Beliau wafat pada tahun 1513 M. Fokus penelitian yang akan dikaji adalah untuk mengetahui nilai-nilai Bimbingan Islami yang terkandung dalam Tembang Jawa lir-ilir. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research), sedangkan dalam pengumpulan datanya menggunakan metode deskriptif, dalam hal ini peneliti mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam syair tembang lir-ilir. Sementara dalam teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis isi (content analisys). Hasil dari penelitian ini, dalam Tembang lir-ilir terdapat Nilai-nilai Bimbingan Islami antara lain meliputi: pertama, nilai akidah dalam bait lirik “ lirilir lir-ilir Tandure wis sumilir tak ijo royo-royo tak sengguh penganten anyar”. Kedua, nilai akhlak dalam bait lirik “Cah angon-cah angon penekno blimbing kuwi, lunyu-lunyu penekno kanggo mbasuh dodot ira, dodot iro - dodot iro, kumitir bedah ing pinggir, dondomono jlumatono, kanggo sebo mengko sore”. Ketiga, nilai syariat dalam bait lirik “Mumpung padang rembulane, mumpung jembar kalangane, yo surako surak hiyo”. Keempat, nilai sosial dalam bait lirik “Cah angon-cah angon penekno blimbing kuwi”.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKanafi, ImamUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Nilai-nilai Bimbingan Islami, sosiokultur, Tembang Lir-ilir.
Subjects: 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara
200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam
Depositing User: Ridho Aji Anggana
Date Deposited: 19 Aug 2024 03:53
Last Modified: 19 Aug 2024 03:53
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10482

Actions (login required)

View Item View Item