Muhasabah sebagai upaya pembentukan sikap altruis pada komunitas sahabat muslimah Kabupaten Kendal

patrista, titah iffahaini (2024) Muhasabah sebagai upaya pembentukan sikap altruis pada komunitas sahabat muslimah Kabupaten Kendal. Undergraduate Thesis thesis, uin k.h. abdurrahman wahid pekalongan.

[img] Text
3320019_Cover_Bab I & Bab V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3320019_FullText.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[img] Text
3320019_Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (793kB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id

Abstract

Sikap Altruis merupakan sikap yang sangat penting dalam kehidupan manusia karena manusia merupakan makhluk sosial yang akan membutuhkan bantuan dari orang lain. Sikap Altruis adalah sikap yang diwajibkan dalam islam, kita sebagai umat islam harus saling tolong-menolong terhadap sesama. Namun dengan perkembangan zaman, sikap tersebut dikesampingkan dan tidak terlihat pada generasi muda terutama pemuda perempuan yang merupakan generasi penerus dan guru utama bagi anak-anaknya. Muhasabah merupakan kegiatan yang menjadi salah satu cara untuk pembentukan sikap Altruis di Komunitas Sahabat Muslimah Kabupaten Kendal. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: 1. Bagaimana sikap Altruis pada komunitas Sahabat Muslimah Kabupaten Kendal? 2. Bagaimana penerapan Muhasabah dalam upaya pembentukan sikap Altruis pada komunitas Sahabat Muslimah Kabupaten Kendal?. Tujuan dari penelitian ini yaitu: 1. Mengetahui sikap Altruis pada Komunitas Sahabat Muslimah Kabupaten Kendal? 2. Untuk mengetahui bagaimana penerapan Muhasabah dalam upaya pembentukan sikap Altruis pada komunitas Sahabat Muslimah Kabupaten Kendal?. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan tasawuf. Jenus penelitian lapangan (field research). Sumber data primer yang didapat dari pembimbing, ketua, anggota dan keluarga anggota komunitas. Sumber data sekunder yang didapat dari buku dan situs internet. Teknik pengumpulan data: observasi, wawancara dan dokmentasi. Hasil penelitian ini adalah Sikap Altruis pada komunitas Sahabat Muslimah Kabupaten Kendal sebelum mengikuti kegiatan Muhasabah masih kurang baik seperti: tidak mau membantu, berpura-pura tidak tau jika ada yang kesusahan, memilih-milih dalam menolong, tidak mempedulikan pendapat, tidak suka berbaur, cuek dengan keadaan disekitar, tidak mau menerima orang lain, menganggap amal merupakan hal yang biasa, beranggapan bahwa semakin banyak memberi maka semakin banyak harta yang habis, mempertimbangkan hartanya jika mau memberi, memiliki tujuan tertentu ketika memberi. Namun setelah mengikuti kegiatan Muhasabah mulai terbentuk sikap Altruis yang baik seperti inisiatif dan sigap dalam menolong, mau menghargai orang lain dan tidak keras kepala dalam bekerja sama, tidak egois dan peduli dalam kepentingan orang lain, dermawan dan ikhlas dalam bersedekah. Penerapan Muhasabah dalam upaya pembentukan sikap Altruis pada komunitas Sahabat Muslimah Kabupaten Kendal terdiri dari persiapan: posisi duduk ternyaman, mendengarkan musik lembut kemudian ustadzah atau pengurus memberikan nasehat atau puisi yang berhubungan dengan tema. Metode dalam kegiatan Muhasabah: berdoa dan membaca kalimat dzikir. Waktu dan tempat pelaksaan Muhasabah pukul 10:30, durasi pelaksaan kurang lebih 1 jam diruangan agar nyaman dan fokus tidak terganggu oleh kegiatan lain. Terakhir: evaluasi oleh ustadzah dan pengurus komunitas Sahabat Muslimah Kabupaten Kendal.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
UNSPECIFIEDUla, Miftahul197409182005011004UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Muhasabah, Sikap Altruis
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X5.2 Tasawuf
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Aisyah Aisyah
Date Deposited: 03 Oct 2024 06:44
Last Modified: 03 Oct 2024 06:44
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10671

Actions (login required)

View Item View Item