Fara Ajeng, Riski Aulia (2023) Resepsi Masyarakat Terhadap Tradisi Khatmil Qur’an Di Padepokan Dakwah “Sunan Kalijaga” Desa Demangharjo Kabupaten Tegal. Diploma thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
3119059_Bab1&5.pdf Download (1MB) |
|
Text
3119059_Fulltext.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
Text
3119059_Lampiran.pdf Download (375kB) |
Abstract
Pada Penelitian dalam skripsi ini membahas mengenai Khatmil Qur’an, dengan obyek penelitian yaitu Padepokan Dakwah Sunan Kalijaga Desa Demangharjo Kabupaten Tegal. Membuat peneliti tertarik untuk mengkajianya karena memiliki keunikan yang berbeda yaitu dari segi ciri khas seragam anggota Padepokan Sunan Kalijaga yakni memakai seragam serba hitam ditambah dengan aksen blangkonnya. Sehingga hal ini menimbulkan beberapa pertanyaan tentang bacaan, waktu pelaksanaan, dan alasan mengadakan kegiatan Khatmil Qur’an tersebut. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana praktik Khatmil Qur’an Padepokan Sunan Kalijaga di Desa Demangharjo Kabupaten Tegal dan bagaimana Resepsi Masyarakat Terhadap tradisi Khatmil Qur’an di Padepokan Sunan Kalijaga Desa Demangharjo Kabupaten Tegal. Metode yang peneliti gunakan yaitu menggunakan pendekatan teori sosiologi Karl Mennheim dalam menganalisis penelitian ini. Hasil dari penelitian ini yaitu sudah saatnya kaum muslimin lebih dekat dengan kitab suci Al-Qur’an sebagai pedoman hidup, pada prosesi khataman ini, menggunakan metode membaca Al-Qur'an 30 juz secara serentak atau dalam waktu bersamaan, dan setalah pembacaan Do’a Khatmil Qur’an dilanjutkan dengan pembacaan kitab atau wirid Munajat karya Kyai Syarif Rahmat selaku pendiri Padepokan Sunan Kalijaga. Pemaknaan yang muncul dari jama’ah itu sendiri adalah menghidupkan hati yang mati dengan Al-Qur’an dan perantara hidup menjadi nyaman dan barokah. Berdasarkan teori Karl Mannheim yang memiliki tiga makna, yaitu makna objektif kegiatan Khatmil Qur’an yang dilakukan oleh Padepokan Dakwah Sunan Kalijaga dimaknai sebagai sarana mendekatkan diri kepada Allah SWT. Makna ekspresif dari kegiatan Khatmil Qur’an dimaknai sebagai nilai ketakwaan, nilai istiqamah, dan nilai menghormati menghargai satu sama lain. Makna dokumenter dimaknai sebagai menimbulkan kecintaan masyarakat terhadap Al-Qur’an, selalu mengingat Allah SWT, dan menambah erat hubungan silaturahmi antara warga Desa Demangharjo Kabupaten Tegal.
Item Type: | Thesis (Diploma) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Resepsi, Khatmil Qur’an, Padepokan | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X1 Al-Qur'an (Al Qur'an, Alquran, Quran) dan Ilmu yang Berkaitan 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X2.1 Ilmu Hadits |
||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Ilmu Al Qur'an dan Tafsir | ||||||||
Depositing User: | Asefuddin Riza | ||||||||
Date Deposited: | 16 Oct 2024 01:22 | ||||||||
Last Modified: | 16 Oct 2024 01:22 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10752 |
Actions (login required)
View Item |