Fa’az, Mohamad Dhoifan (2022) Ambisi Terhadap Kepemimpinan Dalam Al-Qur’an (Studi Tematik Tafsir Al-Munir Karya Wahbah Az-Zuhaili). Undergraduate Thesis thesis, UIN. K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
3117052-Bab1&5.pdf Download (5MB) |
|
Text
3117052-Fulltext.pdf Restricted to Registered users only Download (8MB) |
|
Text
3117052-Lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Dhoifan Fa’az, Mohamad. 2022. Ambisi Terhadap Kepemimpinan dalam Al- Qur’an (Studi Tematik Tafsir Al-Munīr Karya Wahbah Az-Zuhaili). Skripsi Jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan. Hilyati Aulia, M.S.I. Kata Kunci: Ambisi, Kepemimpinan dan Tafsir Al-Munīr Kepemimpinan adalah sesuatu yang sangat diperlukan untuk mencapai tujuan bersama. Dewasa ini, kepemimpinan menjadi salah satu hal yang menjadi incaran banyak kalangan hingga pada akhirnya kepemimpinan saat ini seringkali keluar dari tujuan utamanya. Berbagai kalangan berlomba-lomba dan berebut untuk dapat menduduki kursi kekuasaan atau kepemimpinan dalam pemerintahan. Mereka semua berangkat dari obsesi atau motif yang berbeda-beda, sebagian dari mereka hanya ingin mendapatkan penghormatan semata, sebagian lain mengincar pangkat, bahkan hanya untuk meraup keuntungan darinya. Walaupun masih ada segelintir orang yang benar-benar berangkat dari niat yang baik untuk mengabdikan diri kepada manusia yang berada dalam pimpinannya. Penelitian ini dibuat untuk memahami rumusan masalah: 1) Bagaimana penafsiran Wahbah Az-Zuhaili terhadap ayat-ayat tentang ambisi terhadap kepemimpinan?. 2) Bagaimana relevansi penafsiran Wahbah Az-Zuhaili tentang ambisi terhadap kepemimpinan dengan kehidupan kontemporer ini?. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) Penafsiran Wahbah Az-Zuhaili terhadap ayat-ayat tentang ambisi terhadap kepemimpinan. 2) Relevansi penafsiran Wahbah Az-Zuhaili tentang ambisi terhadap kepemimpinan dengan kehidupan kontemporer. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian kepustakaan (library research) yaitu penelitian yang didasarkan pada sumber kepustakaan tertentu seperti buku, jurnal penelitian sebelumnya dan lain sebagainya. Berdasarkan datanya, penelitian ini dilakukan melalui pendekatan kualitatif. Penelitian kualitatif yakni penelitian yang basis datanya berupa kata, atau kalimat. Data dalam penelitian ini meliputi data primer yakni kitab Tafsir Al-Munīr karya Wahbah Az-Zuhaili sebagai sudut pandang atau perspektif dari kajian ini dan data sekunder yang berupa buku, kitab, jurnal dan artikel yang menunjang penelitian ini. Teknik analisi data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis desktiptif Dari penelitian ini menghasilkan kesimpulan sebagai berikut: Pertama, dari hasil analisi terhadap penafsiran Wahbah Az-Zuhaili dalam Tafsir AlMunir dapat dipahami bahwa ada dua jenis ambisi kepemimpinan yang dimiliki oleh seseorang, yaitu ambisi positif dan ambisi negatif. Ambisi yang positif muncul dari dorongan yang positif dan mengarah kepada hal-hal yang baik. Sedangkan ambisi yang negatif berasal dari dorongan negatif yang mengantarkan kepada perkara yang buruk. Kedua, relevansinya dengan masa sekarang, seseorang diperbolehkan berambisi terhadap kepemimpinan atau meminta sebuah jabatan selama ambisi yang muncul adalah ambisi yang positif dan kebolehan ini dibatasi dengan beberapa hal, di antaranya: a) Kompetensi b) Dapat berlaku adil c) Tidak didasari oleh ambisi duniawi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Ambisi, Kepemimpinan dan Tafsir Al-Munīr | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X1.3 Tafsir Al-Qur'an | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Ilmu Al Qur'an dan Tafsir | ||||||||
Depositing User: | Ari Sugeng | ||||||||
Date Deposited: | 17 Oct 2024 08:53 | ||||||||
Last Modified: | 17 Oct 2024 08:54 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10863 |
Actions (login required)
View Item |