Nafisah,, Ainun (2022) Implementasi Fungsi Manajemen pada Pengelolaan Masjid Al- Fairus Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
3618019-Bab1&5.pdf Download (3MB) |
|
Text
3618019-Fulltext.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Masjid saat ini memiliki permasalahan diantaranya seperti fasilitas yang kurang memadai, kondisi sarana prasarana yang masih memprihatinkan, lingkungan sekitar masjid yang tidak terurus, kegiatan yang jarang dilaksanakan serta minimnya jamaah pada waktu salat fardhu dan lain sebagainya. Padahal eksistensi masjid di masa Rasullah SAW tidak hanya dimanfaatkan sebagai pusat ibadah seperti salat saja, tapi jugamempunyai peran sebagai pusat sosial disaat Nabi hijrah di Madinah. Hal inilah yang dilakukan Masjid Al-Fairus Pekalongan yang memposisikan masjid tidak hanya sebagai tempat ibadah saja, namun juga sebagai tempat menjalankan kegiatan-kegiatan lainnya seperti perekonomian, pendidikan dan lain sebagainya, seperti yang dilakukan Nabi SAW. Berdasarkan latar belakang masalah di atas bahwa Masjid Al-Fairus memiliki manajemen yang baik, dimana terdapat fasilitas seperti ruko, penginapan, pelayanan KBIH, sedangkan masjid lain fasilitasnya belum memadai. Peneliti bertujuan ingin mengetahui pandangan pengurus dalam implementasi Fungsi Manajemen Masjid Al- Fairus Pekalongan, faktor yang mempengaruhi pengurus dalam hal mengimplementasikan fungsi manajemen di Masjid Al- Fairus Pekalongan dan dampak terhadap jama’ah terkait fungsi manajemen di Masjid Al- Fairus Pekalongan. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan desain penulisan deskriptif. Jenis penelitian ini adalah penelitian yang berkonteks lapangan atau field research. Teknik pengumpulan data diperoleh dari pengurus dan jama’ah melalui wawancara dan observasi, kemudian data tersebut dianalisis dengan menggunakan teori analisis data menurut Miles dan Huberman dan kemudian setelah dianalisis data tersebut digunakan untuk menjawab rumusan masalah. Pandangan pengurus terkait implementasi fungsi manajemen meliputi kepengurusan, pembangunan, dan pemeliharaan fisik masjid, pemeliharan kebersihan dan keanggunan masjid pengelolaan taman, fasilitas-fasilitas yang tersedia dan kegiatankegiatan keagamaan dalam menjalankan tugas telah disepakati, seperti membuat perencanaan, pengorganisasian, penggerakan dan pengawasan. Kemudian faktor yang mempengaruhi pengurus dalam hal mengimplementasikan fungsi manajemen di Masjid Al-Fairus Pekalongan, diantaranya memiliki faktor pendukung seperti fasilitas yang lengkap, terdapat ruko-ruko di sekitar masjid, pengurus yang terorganisir, terdapat pelayanan KBIH dan adanya musium Al-Qur’an. Selain itu faktor penghambatnya meliputi, masjid yang masih dalam proses pembangunan, adanya jalan tol dan musim pandemi. Dan dampak fungsi manajemen di masjid terhadap jama’ah Masjid Al-fairus Pekalongan meliputi, mendapatkan ilmu, menenangkan hati dan meningkatkan perekonomian.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Fungsi Manajemen, Pengelolaan Masjid, Al-Fairus Pekalongan | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.2 Dakwah Islam, Penyebaran Islam | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Manajemen Dakwah | ||||||||
Depositing User: | Ida Royani | ||||||||
Date Deposited: | 05 Nov 2024 03:01 | ||||||||
Last Modified: | 05 Nov 2024 03:01 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/11015 |
Actions (login required)
View Item |