Penerapan Layanan Bimbingan Konseling Islam Dalam Membentuk Perilaku Jujur Peserta Didik SMP NU Karangdadap

Khofifah, Nurul (2024) Penerapan Layanan Bimbingan Konseling Islam Dalam Membentuk Perilaku Jujur Peserta Didik SMP NU Karangdadap. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
3520037_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (407kB)
[img] Text
3520037_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
19 LAMPIRAN-LAMPIRAN Revisi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (459kB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Maraknya kasus ketidakjujuran dalam hal ini adalah tindak korupsi, tentu diperlukan sebuah tindakan nyata yang harus dilakukan di sekolah untuk mengurangi kasus ketidakjujuran sejak dini yaitu dengan memberikan pendidikan perilaku jujur melalui layanan Bimbingan Konseling Islam. Harapannya akan berpengaruh besar terhadap pertumbuhan pribadi mereka pada masa mendatang. Penelitian ini dilaksanakan di SMP NU Karangdadap untuk mengetahui bagaimana bimbingan konseling islam dalam membentuk perilaku jujur peserta didik. Penelitian ini memiliki rumusan masalah; 1) bagaimana penerapan layanan bimbingan konseling islam dalam membentu perilaku jujur peserta didik SMP NU Karangdadap Pekalongan?, 2) bagaimana perilaku jujur di SMP NU Karangdadap Pekalongan setelah adanya bimbingan konseling islam?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan layanan bimbingan konseling islam dalam membentuk perilaku jujur peserta didik di SMP NU Karangdadap dan untuk mengetahui perilaku jujur di SMP NU Karangdadap Pekalongan setelah adanya bimbingan konseling islam. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yaitu dengan melakukan pengamatan secara langsung di lokasi penelitian untuk menemukan fakta-fakta dan kriteria penentuan sampel dalam penelitian ini mencakup dua aspek utama: pertama, sampel haruslah peserta didik SMP NU Karangdadap; dan kedua, mereka mempunyai catatan khusus dalam berperilaku jujur (jujur maupun tidak jujur). Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa SMP NU Karangdadap menerapkan bimbingan konseling islam dengan baik. Yang mana di SMP NU Karangdadap berhasil membentuk perilaku jujur peserta didik dengan menggunakan metode uswah (teladan), metode pembiasaan, metode reward (hadiah), metode punishment (hukuman), dan metode bimbingan konseling. Peserta didik SMP NU Karangdadap berhasil menjaga perilaku jujur melalui bimbingan konseling islam berdasarkan indikator; jujur dalam ber-bicara, niat, wasiat, komitmen dan berjanji dalam tindakan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAkhwanuddin, AfithUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Layanan Bimbingan Konseling Islam, Perilaku Jujur.
Subjects: 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara
200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam
Depositing User: UIN Gus Dur FUAD
Date Deposited: 25 Nov 2024 07:03
Last Modified: 25 Nov 2024 07:03
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/11735

Actions (login required)

View Item View Item