Studi Komparasi Penerapan Kurikulum Merdeka dalam Peningkatan Literasi dan Numerasi Peserta Didik Program Reguler dan Program Takhasus Madrasah Ibtidaiyah Nahdhatul Ulama Buaran Kota Pekalongan

Ghofar, Abdul (2024) Studi Komparasi Penerapan Kurikulum Merdeka dalam Peningkatan Literasi dan Numerasi Peserta Didik Program Reguler dan Program Takhasus Madrasah Ibtidaiyah Nahdhatul Ulama Buaran Kota Pekalongan. Masters thesis, UIN K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
50322037_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
50322037_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
50322037_Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Peningkatan literasi dan numerasi merupakan kompetensi yang sangat penting ditanamkan bagi peserta didik terutama dari jenjang pendidikan dasar. Penerapan kurikulum merdeka diyakini mampu meningkatkan peningkatan literasi dan numerasi peserta didik. Kurikulum merdeka telah diterapkan tidak hanya di sekolah umum, melainkan juga madrasah yang menyelenggarakan program reguler dan program takhasus dalam pendidikannya, seperti Madrasah Ibtidaiyah Nahdhatul Ulama Buaran Kota Pekalongan. Penelitian ini bertujuan untuk: 1.) Menganalisis peningkatan literasi dan numerasi peserta didik program reguler Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama Buaran Kota Pekalongan sesudah penerapan Kurikulum Merdeka; 2.) Menganalisis peningkatan literasi dan numerasi peserta didik program takhasus Madrasah Ibtidaiyah Nahdhatul Ulama Buaran Kota Pekalongan sesudah penerapan Kurikulum Merdeka; dan 3.) Menganalisis perbedaan peningkatan literasi dan numerasi peserta didik program reguler dan program takhasus Madrasah Ibtidaiyah Nahdhatul Ulama Buaran Kota Pekalongan sesudah penerapan Kurikulum Merdeka. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan penelitian kuantitatif. Responden penelitian ini berjumlah 121 peserta didik Kelas V Madrasah Ibtidaiyah nahdlatul Ulama Buaran Kota Pekalongan dimana 68 peserta didik berasal dari program takhasus, dan sisanya sebanyak 53 peserta didik berasal dari program reguler. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan Uji Multivariate Analysis of Variance (Manova) dengan bantuan aplikasi SPSS. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diperoleh hasil sebagai berikut: 1.) Nilai rata-rata peningkatan literasi peserta didik program reguler yaitu 82.77 dengan nilai standar deviasi sebesar 13.041, sedangkan nilai rata-rata peningkatan numerasinya yaitu 66.23 dengan nilai standar deviasi sebesar 25.737. Secara nilai rata-rata peningkatan literasi peserta didik program reguler lebih baik jika dibandingkan dengan peningkatan numerasinya; 2.) Nilai rata-rata peningkatan literasi peserta didik program takhasus yaitu 78.94 dengan nilai standar deviasi sebesar 11.842, sedangkan nilai rata-rata peningkatan numerasinya yaitu 82.96 dengan nilai standar deviasi sebesar 14.438. Secara nilai rata-rata peningkatan numerasi peserta didik program reguler lebih baik jika dibandingkan dengan peningkatan literasinya; 3) Berdasarkan Uji Manova, diketahui bahwa nilai Signifikansi Wilks’ Lambda = 0.000 < 0.05, sehingga dapat dinyatakan bahwa terdapat perbedaan peningkatan literasi dan numerasi peserta didik pada program takhasus dan reguler pada era penerapan Kurikulum Merdeka di Madrasah Ibtidaiyah Nahdhatul Ulama Buaran Kota Pekalongan.

Item Type: Thesis (Masters)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorGhufron, M. AliUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
UNSPECIFIEDKamal, RahmatUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kurikulum Merdeka, Peningkatan Literasi, Peningkatan Numerasi, Program Reguler, Program Takhasus
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.2 Elementary School/Sekolah Dasar, SD
Divisions: Pascasarjana > Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UIN Gus Dur Pascasarjana
Date Deposited: 04 Dec 2024 06:52
Last Modified: 04 Dec 2024 06:52
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/11785

Actions (login required)

View Item View Item