Riyanto, Fidhi Sabila (2025) Pengawasan Jaminan Produk-Produk Yang Telah Bersertifikat Halal (Studi Di Kabupaten Pekalongan). Undergraduate Thesis thesis, UIN K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
![]() |
Text
1221032_COVER_BAB I DAN BAB V.pdf Download (852kB) |
![]() |
Text
1221032_FULL TEXT.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
![]() |
Text
1221032_LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (932kB) |
Abstract
FIDHI SABILA RIYANTO. 2025. EFEKTIVITAS PENGAWASAN JAMINAN PRODUK-PRODUK YANG TELAH BERSERTIFIKAT HALAL (STUDI DI KABUPATEN PEKALONGAN). Dosen Pembimbing : TARMIDZI, M.S.I. Sertifikat halal merupakan syarat penting bagi pelaku usaha untuk mendapatkan izin mencantumkan label halal pada kemasan produk, sesuai dengan UU RI No. 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengawasan produk-produk bersertifikat halal di Kabupaten Pekalongan serta faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas pengawasan tersebut. Metode yang digunakan adalah yuridis empiris dengan pendekatan kualitatif, melalui pengamatan fenomena yang terjadi. Sumber data primer diperoleh dari wawancara dan pengamatan terhadap pemilik produk bersertifikat halal, sedangkan sumber data sekunder berasal dari literatur terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun pengawasan telah diterapkan berdasarkan UU dan PP yang berlaku, masih terdapat tantangan signifikan, seperti pelaku usaha yang belum mencantumkan label halal, tidak melaporkan perubahan komposisi kepada BPJPH, dan belum dibentuknya satuan tugas halal. Faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas pengawasan meliputi kebijakan penegak hukum, penggunaan teknologi, minimnya sumber daya manusia, serta kondisi sosial dan budaya masyarakat setempat. Penelitian ini merekomendasikan agar pelaku usaha lebih aktif dalam sosialisasi, serta pemerintah dan BPJPH meningkatkan frekuensi dan kualitas pengawasan dengan memanfaatkan xvi teknologi informasi. Diperlukan juga sanksi tegas bagi pelanggar untuk mendorong kepatuhan. Dengan demikian, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam meningkatkan sistem pengawasan produk halal di Kabupaten Pekalongan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Sertifikat halal, pengawasan, efektivitas, Kabupaten Pekalongan, UU Jaminan Produk Halal | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4.2 Muamalat, Muamalah 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 340 Law (Ilmu Hukum) > 343.07 Regulation of Economic Activity/Regulasi Ekonomi, Peraturan Kegiatan Ekonomi, Hukum Industri |
||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah > Prodi Hukum Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | UIN Gus Dur Fasya | ||||||||
Date Deposited: | 20 Mar 2025 07:20 | ||||||||
Last Modified: | 20 Mar 2025 07:20 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/12576 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |