Wati, Dewi Setiya (2025) Pelaksanaan Kegiatan Rohis Melalui Pembiasaan Sholat Dhuhur Berjamaah Dalam Menginternalisasikan Karakter Religius Peserta Didik di SMK Satya Praja 2 Petarukan Pemalang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H ABDURRAHMAN WAHID PEKALONGAN.
![]() |
Text
2121171_Full Text.pdf Download (3MB) |
![]() |
Text
2121171_Cover_Bab I dan V.pdf Restricted to Registered users only Download (729kB) |
Abstract
ABSTRAK Dewi Setiya Wati. 2025. Pelaksanaan Kegiatan Rohis melalui Pembiasaan Sholat Dhuhur Berjamaah dalam Menginternalisasikan Karakter Religius Peserta didik di SMK Satya Praja 2 Petarukan Pemalang. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Universitas Islam Negeri (UIN) K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan. Dosen Pembimbing: H. Mohammad Yasin Abidin, M.Pd. Kata Kunci: Pelaksanaan, Kegiatan Rohis, Sholat Fardlu, Karakter Religius Penelitian ini dilatarbelakangi dari kurang optimalnya penerapan kegiatan rohis di sekolah umum, yang salah satunya terlihat dari tingkat karakter religius peserta didik. Karakter religius tersebut dapat tercermin dalam kepatuhan mereka dalam menjalankan ibadah, terutama dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan sekolah. Oleh karena itu, sekolah memiliki peran strategis dalam membentuk kebiasaan beribadah yang berkelanjutan agar nilai-nilai keagamaan semakin tertanam dalam diri peserta didik. Berdasarkan latar belakang diatas, maka peneliti akan memaparkan beberapa masalah yaitu: Bagaimana Pelaksanaan Kegiatan Rohis melalui Pembiasaan Sholat Dhuhur Berjamaah dalam Menginernalisasikan Karkter Religius Peserta Didik di SMK Satya Praja 2 Petarukan Pemalang? Apa saja faktor yang mendukung dan menghambat Pelaksanaan Kegiatan Rohis melalui Pembiasaan Sholat Dhuhur Berjamaah dalam Menginternalisasikan Karakter Religius Peserta Didik di SMK Satya Praja 2 Petarukan Pemalang?. Tujuan penelitian ini dilakukan agar pembaca mengetahui Pelaksanaan dan faktor pendukung maupun penghambat Kegiatan Rohis melalui Pembiasaan Sholat Dhuhur Berjamaah dalam Menginternalisasikan Karakter Religius Peserta Didik. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan penelitian kualitatif. Data dalam penulisannya menggunakan data primer dari SMK Satya Praja 2 Petarukan dan data sekunder seperti jurnal dan referensi buku. Sedangkan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik pemeriksaan data menggunakan triangulasi sumber, triangulasi waktu, dan triangulasi metode, serta analisis yang dimulai darikondensasi data, penyajian data, dan yang terakhir adalah penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sholat dhuhur berjamaah yang dilaksanakan secara rutin di sekolah sangat berpengaruh positif terhadap karakter religius peserta didik, sopan santun, menumbuhkan rasa sabar, menumbuhkan rasa menghormati, menumbuhkan sikap cinta kepada Allah SWT dan dapat merubah kebiasaan tidak baik menjadi lebih baik saat di lingkungan sekolah atau dirumah. Pembiasaan shalat berjamaah di sekolah dapat berjalan sesuai dengan harapan atau rencana jika kerja sama atau gotong royong dari guru PAI dan semua guru untuk mendorong peserta didik melaksanakan kegiatan tersebut, memotivasi siswa dan tersedianya fasilitas pendukung shalat berjamaah. Dan pembiasan shalat berjamah di sekolah dapat terhambat jika beberapa hal yaitu lingkungan sekolah yang terbiasa kurang disiplin saat melaksanakan kegiatan, fasilitas kurang mendukung, godaan teman dan kurangnya kesadaran d alam diri siswa tentang kewajiban shalat (faktor internal).
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Pelaksanaan, Kegiatan Rohis, Sholat Fardlu, Karakter Religius | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.39 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | UIN Gus Dur Ftik | ||||||||
Date Deposited: | 21 Mar 2025 02:49 | ||||||||
Last Modified: | 21 Mar 2025 02:49 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/12628 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |