Pengaruh Periklanan, Promosi Penjualan, Publisitas Dan Penjualan Pribadi Terhadap Loyalitas Anggota Di Kspps Sm Nu Pekalongan Cabang Warungasem Kabupaten Batang

IMANAH, IMANAH (2020) Pengaruh Periklanan, Promosi Penjualan, Publisitas Dan Penjualan Pribadi Terhadap Loyalitas Anggota Di Kspps Sm Nu Pekalongan Cabang Warungasem Kabupaten Batang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2013215531_Bab1&5.pdf

Download (524kB)
[img] Text
2013215531_Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
2013215531_Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (837kB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Promosi dalam suatu produk mempunyai pengaruh yang sangat besar untuk menarik minat masyarakat. Agar produk laku dijual kepada masyarakat atau anggota yang menabung, maka masyarakat harus tau kehadiran produk serta kelebihan produk tersebut dibandingkan dengan produk pesaing. Sarana promosi yang digunakan meliputi Loyalitas anggota antara lain dipengaruhi oleh Periklanan, Promosi Penjualan, Publisitas, Penjualan Pribadi. Namun, ada kesenjangan (gap) antara teori dengan fakta pada penelitian-penelitian terdahulu. Selain itu hasil penelitian yang berbeda-beda juga menunjukkan adanya kesenjangan (gap) mengenai Pengaruh Periklanan, Promosi Penjualan, Publisitas dan Penjualan Pribadi Terhadap Loyalitas Anggota. Penelitian ini merupakan field research dengan pendekatan kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Populasi anggota tabungan diKSPPS SM NU berjumlah 1979 orang. Jumlah sampel 95 orang diambil dengan menggunakan teknik Acidental sampling. Teknik analisis data menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil uji t hitung -3,025 > t tabel 1,98667, hasil ini menunjukkan bahwa variabel periklanan berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas anggota. Hasil uji t variabel promosi penjualan t hitung 0,868 < t tabel 1,98667, hasil ini menunjukkan promosi penjualan tidak berpengaruh terhadap loyalitas anggota. Hasil uji t publisitas t hitung 11,246 > t tabel 1,98667, hasil ini menunjukkan Publisitas berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas anggota. Hasil uji t penjualan pribadi t hitung 2,280 > t tabel 1,98667, hasil ini menunjukkan penjualan pribadi berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas anggota. Hasil uji F hitung dilihat F hitung 36.245 > F tabel 2,47 dan nilai sig 0,000 < 0,05 maka secara simultan variabel independen yaitu Periklanan (X1), Promosi Penjualan (X2), Publisitas (X3) dan Penjualan Pribadi (X4) berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen yaitu loyalitas anggota. Variabel periklanan, promosi penjualan, publisitas dan penjualan pribadi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas anggota sebesar 60,0%, dan sisanya 40,0% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian. Kata Kunci : Periklanan, Promosi Penjualan, Publisitas, Penjualan Pribadi, Loyalitas Anggota.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisoraris safi'i, muhammadUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Periklanan, Promosi Penjualan, Publisitas, Penjualan Pribadi, Loyalitas Anggota.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah
Depositing User: Ari Sugeng
Date Deposited: 27 Mar 2025 03:38
Last Modified: 27 Mar 2025 03:38
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/13106

Actions (login required)

View Item View Item