Anisah, Anisah (2025) Relasi Dialogis Orang Tua Dan Anak Dalam Surah Luqman Ayat 13-19 (Studi Tafsir Al-Qur’anul Majid An-Nur Karya Teungku Muhammad Hasbi Ash-Shiddiqie). Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
![]() |
Text
3121017_COVER_BAB I DAN BAB V.pdf Download (2MB) |
![]() |
Text
3121017_FULL TEXT.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
![]() |
Text
3121017_LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Anisah, 2025 : Relasi Dialogis Orang Tua dan Anak dalam Surah Luqman Ayat 13-19 (Studi Tafsir Al-Qur‟anul Majid An-Nur Karya Teungku Muhammad Hasbi Ash-Shiddiqie). Pembimbing Widodo Hami, M.Ag. Kata Kunci : Relasi, orang tua dan anak, Tafsir Al-Qur’anul Majid An-Nur Penelitian ini dilatarbelakangi oleh minimnya perhatian orang tua kepada pendidikan moral anak terutama didalam berdialog, yang mengkibatkan terjadinya tingkah laku yang tidak baik pada anak zaman sekarang. Banyak peristiwa yang sering dialami yaitu kurangnya perhatian dan pengajaran orang tua kepada anak dalam berdialog atau berkomunikasi. Hal ini disebabkan oleh minimnya rasa tanggung jawab dalam menjalankan hak dan kewajiban masing-masing. Di dalam proses mendidik anak, orang tua perlu mempelajari relasi dialogis orang tua dan anak di dalam Al-Qur‟an untuk menumbuhkan sikap positif orang tua. Akan tetapi pada faktanya mayoritas orang tua lupa terkait relasi dialogis orang tua dan anak yang semestinya. Sehingga mendorong penulis untuk mempelajari lebih jauh tentang relasi dialogis orang tua dan di dalam Al-Qur‟an. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pentingnya relasi dialogis orang tua dan anak di dalam Al-Qur‟an, Tafsir Al-Qur‟anul Majid An-Nur karya Teungku Muhammad Hasbi Ash-Shiddiqie. Ada banyak ayat dalam Al-Qur'an yang membahas hubungan antara orang tua dan anak, akan tetapi dalam penelitian ini memfokuskan pada Surat Luqman ayat 13-19. Maka dengan penelitian ini dapat membuahkan hasil yaitu, Ada 6 cara berdialog antara orang tua dan anak yang efektif yang mempunyai dampak besar untuk membentuk karakter anak yang ada di dalam Penafsiran Qur‟an Surah Luqman ayat 13-19 antara lain, Panggilan, Simbolisme, pengulangan, penjelasan, perhatian, dan memilih idola. Dan juga ada 4 poin penting yang ditegaskan dalam Tafsir Al-Qur‟anul Majid An-Nur antara lain, Pentingnya berkomunikasi yang baik, Pendidikan akhlak, tanggung jawab orang tua, dan etika anak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Relasi, orang tua dan anak, Tafsir Al-Qur’anul Majid An-Nur | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X1.3 Tafsir Al-Qur'an | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Ilmu Al Qur'an dan Tafsir | ||||||||
Depositing User: | UIN Gus Dur FUAD | ||||||||
Date Deposited: | 07 Jul 2025 02:57 | ||||||||
Last Modified: | 07 Jul 2025 02:57 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/13893 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |