Salsabilla, Feyza (2025) Upaya Meningkatkan Self Determination Terhadap Pembelajaran Nahwu Santri Pondok Pesantren Ittihadus Syafi’iyah Rowolaku Kajen Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
![]() |
Text
2221033_Cover_Bab I dan Bab V.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
2221033_Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
Text
2221033_Lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya motivasi dan kurangnya keterlibatan aktif dalam pembelajaran nahwu di Pondok Pesantren Ittihadus Syafi’iyah. Faktor-faktor seperti latar belakang pendidikan yang beragam, anggapan bahwa Nahwu sulit, dan minimnya dukungan lingkungan belajar memperburuk kondisi ini. Oleh karena itu, diperlukan pendekatan strategis yang mampu menumbuhkan dorongan belajar dari dalam diri santri melalui penguatan self-determination. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana minat pembelajaran Ilmu Nahwu di Pondok Pesantren Ittihadus Syafi’iyah Rowolaku Kajen Pekalongan? 2) Bagaimana upaya meningkatkan self-determination santri pada pembelajaran Ilmu Nahwu di Pondok Pesantren Ittihadus Syafi'iyah Rowolaku Kajen Pekalongan? Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan minat pembelajaran Ilmu Nahwu dan mengetahui upaya meningkatkan self determination santri dalam pembelajaran Ilmu Nahwu di Pondok Pesantren Ittihadus Syafiiyah Rowolaku Kajen Pekalongan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi metode dilakukan dengan membandingkan data atau informasi melalui berbagai cara yang berbeda. Adapun eknik analisis datanya menggunakan teknik analisis data model interaktif terdiri dari tiga komponen utama, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Mayoritas santri masih menunjukkan minat belajar yang bersifat eksternal, seperti mengikuti pelajaran karena kewajiban atau demi persiapan ujian. Namun demikian, terdapat potensi motivasi intrinsik yang muncul dalam situasi tertentu, seperti menjelang ujian atau saat mereka menerima dukungan emosional dari guru. 2) Upaya peningkatan self-determination dilakukan melalui berbagai strategi, antara lain sosialisasi tujuan belajar Nahwu secara kontekstual, penyampaian manfaat praktis ilmu Nahwu dalam memahami Al-Qur’an dan kitab kuning, pemberian ruang belajar yang fleksibel, serta penguatan afektif antara ustadz dan santri.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Self Determination, Minat, Pembelajaran Nahwu | ||||||||
Subjects: | 400 LANGAUGE (BAHASA) > 490 Other Languages (Bahasa-bahasa Lain) > 492.7 Arabic/Bahasa Arab | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Bahasa Arab | ||||||||
Depositing User: | UIN Gus Dur Ftik | ||||||||
Date Deposited: | 07 Jul 2025 06:31 | ||||||||
Last Modified: | 07 Jul 2025 06:31 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/14025 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |