Penanaman pendidikan karakter peduli sosial melalui kegiatanekstrakurikuler pmr (palang merah remaja) di MTs YMI Wonopringgo

Wulandari, Dwi (2020) Penanaman pendidikan karakter peduli sosial melalui kegiatanekstrakurikuler pmr (palang merah remaja) di MTs YMI Wonopringgo. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Peduli social merupakan sikap dan prilaku empati yang ingin selalu memberikan bantuan kepada orang lain, yang mana hal ini menjadi peran penting dalam kehidupan sehari-hari karena pada hakekatnya seseorang tidak akan dapat hidup dari bantuan orang lain. Ekstra kurikuler PMR dapat dijadikan wadah penanaman pendidikan karakter kepedulian sosial yang tercantum dalam prinsip dasar kepalang merahan. Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalah yang dapat diungkapkan ialah 1).Bagaimana pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler PMR di MTs YMI Wonopringgo dan 2).Bagaimana penanaman pendidikan karakter peduli social melalui kegiatan PMR di MTs YMI Wonopringgo.Penelitian ini bertujuan menganalisis pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler PMR dan penanaman pendidikan karakter peduli social melalui kegiatan ekstra krikuler PMR (Palang Merah Remaja) di MTs YMI Wonopringgo.Sedangkan kegunaan penelitian ini adalah sebagai referensi untuk memperluas pengetahuan yang lebih dalam terutama yang berkaitan dengan penanaman pendidikan karakter, dan sebagai informasi bagi pemerhati untuk lebih memahami tentang konsep penanaman pendidikan karakter. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian lapangan (field research).Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi.Teknik analisis datanya menggunakan teknik analisis Miles dan Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data, verifikasi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang didapatkan yaitu pelaksanaan program kerja atau kegiatan Palang Merah Remaja dalammenanamkan sikap peduli sosial di MTs YMI Wonopringgo meliputi latihan rutin, latihan gabungan,serah terima jabatan dan jumbara (jumpa bhakti gembira) dan guru Pembina atau pelatih PMR MTs YMI Wonopringgo dalam menanamkan karakter kepedulian sosial di kegiatan PMR melalui tiga caraya itu dengan pemberian nasihat pembina PMR, pemberian contoh baik, dan pemberian tugas.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKaryanto, Umum BudiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: PenanamanPendidikanKarakterPeduliSosial, Ekstrakurikuler PMR (PalangMerahRemaja).
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 09 Jun 2021 01:50
Last Modified: 09 Jun 2021 01:50
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1426

Actions (login required)

View Item View Item