Implementasi metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas va di SD Muhammadiyah Kajen Kabupaten Pekalongan

Amanah, Amanah (2020) Implementasi metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas va di SD Muhammadiyah Kajen Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (5MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh penggunaan metode pembelajaran yang belum bisa menjadikan siswa lebih kreatif dan berpikir kritis. Sehingga seorang guru harus memikirkan cara untuk mengatasi permasalahan tersebut dengan menerapkan metode problem solving dalam pembelajaran matematika. Penggunaan metode problem solving dalam pembelajaran matematika diharapkan dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam proses belajar mengajar sehingga dalam proses belajar mengajar itu aktivitasnya tidak didominasi oleh guru. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1.Bagaimana implementasi metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas Va di SD MuhammadiyahKajen? 2.Kendala apa yang dihadapi guru dalam mengimplementasikan metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas Va di SD Muhammadiyah Kajen? 3.Solusi dari kendala yang dihadapi guru dalam mengimplementasikan metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas Va di SD Muhammadiyah Kajen? Tujuan penelitian ini adalah 1. Untuk mengetahui bagaimana implementasi metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas Va di SD Muhammadiyah kajen 2. Untuk mengetahui apa saja kendala yang dihadapi guru dalam mengimplementasikan metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas Va di SD Muhammadiyah Kajen 3. Untuk mengetahui bagaimana solusi dari kendala yang dihadapi guru dalam mengimplementasikan metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas Va di SD Muhammadiyah Kajen. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil latar di SD Muhammadiyah Kajen. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa implementasi metode problem solving dalam pembelajaran matematika siswa kelas Va di SD Muhammadiyah Kajen meliputi, persiapan sebelum mengajar, pelaksanaan implementasi metode problem solving dalam pembelajaran matematika, dan evaluasi. Adapun kendala guru dalam mengimplementasikan metode problem solving antara lain, ketika bekerjasama dalam kelompok hanya beberapa siswa yang terlihat menonjol dalam diskusi, dan penggunaan metode problem solving memerlukan waktu yang lebih lama. Solusi dari kendala guru dalam mengimplementasikan metode problem solving dalam pembelajaran matematika antara lain, guru memotivasi siswa, guru memberikan reward kepada siswa yang bisa mengerjakan, guru melakukan pemantauan yang lebih optimal, guru memberikan batasan waktu yang jelas.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Metode problem solving, pembelajaran matematika
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 11 Jun 2021 03:00
Last Modified: 11 Jun 2021 03:00
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1457

Actions (login required)

View Item View Item