Pengaruh store atmosphere harga, promosi penjualan, dan keanekaragaman produk terhadap keputusan pembelian (Studi kasus pada Supermarket Ramayana di kota Pekalongan)

Nuriana, Salmia (2020) Pengaruh store atmosphere harga, promosi penjualan, dan keanekaragaman produk terhadap keputusan pembelian (Studi kasus pada Supermarket Ramayana di kota Pekalongan). Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (7MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel Store Atmosphere (X1), Harga (X2), Promosi Penjualan (X3), dan Keanekaragaman (X4) terhadap Keputusan Pembelian di Supermarket Ramayana Pekalongan secara simultan, parsial, dan seberapa besar variabel-variabel tersebut mampu menjelaskan perilaku Keputusan Pembelian. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan sumber data primer yang berupa persepsi konsumen yang pernah membeli produk di Supermarket Ramayana Pekalongan dan juga menggunakan sumber data sekunder yang berupa melihat dokumen perusahaan seperti gambaran umum dan sejarah berdirinya Supermarket Ramayana. Metode pengumpulan data menggunakan penyebaran kuesioner. Sampel yang diambil dalam penelitian ini yaitu 100 orang yang pernah berbelanja di Supermarket Ramayana Pekalongan. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji Instrumen, Uji Asumsi Klasik, Analisis Regresi Berganda, dan Uji Hipotesis dengan menggunakan program IBM Statistical Product and Service Solution (SPSS) for windows versi 20.00. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Harga, Promosi Penjualan, Keanekaragaman Produk dan Store Atmosphere berpengaruh secara simultan terhadap Keputusan Pembelian Produk di Supermarket Ramayana Pekalongan. Secara parsial variable Harga, Promosi Penjualan, Keanekaragaman Produk dan Store Atmosphere berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian Produk di Supermarket Ramayana Pekalongan. Dari variabel-variabel bebas yang digunakan dalam penelitian ini mampu menjelaskan Keputusan Pembelian sebesar 64,2%.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSafi"i, M.ArisUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Store Atmosphere, Harga, Promosi Penjualan, Keanekaragaman Produk, Keputusan Pembelian
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 21 Jun 2021 06:05
Last Modified: 21 Jun 2021 06:05
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1573

Actions (login required)

View Item View Item