Hutami, Syara Annisa Fita (2023) TINJAUAN KONSEP BISNIS WARALABA (FRANCHISE) MENURUT PRINSIP SYARIAH : Studi Kasus Es Boba Me Time Pemalang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
![]() |
Text
4117342_Bab1&5.pdf Download (5MB) |
![]() |
Text
4117342_Fulltext.pdf Restricted to Registered users only Download (7MB) |
![]() |
Text
4117342_Lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (1kB) |
Abstract
Masalah pokok penelitian ini ialah mengenai konsep bisnis waralaba yang diterapkan terhadap praktik bisnis waralaba es Boba Me Time dengan mengaitkan prinsip syariah didalamnya dengan poin yakni jujur, adil, maysir, asusila, gharar. Ikhikar, objek haram, riba, dan berbahaya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana konsep waralaba atau franchise pada es Boba Me time dan untuk mengetahui bagaimana penerapan prinsip syariah pada bisnis waralaba atau franchise pada es Boba Me Time. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Jenis data dari penelitian ini adalah sumber data primer yang diperoleh dari narasumber secara langsung terkait dengan konsep dan penerapan prinsip syariah pada es Boba Me Time sebanyak 6 sumber. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, dokumentasi dan observasi. Metode analis data menggunakan analisis data interaktif. Hasil penelitian menunjukkan Konsep waralaba pada es Boba Me Time belum memenuhi konsep waralaba secara syariah dikarenakan keuntungan dan kerugian pada konsep es Boba Me Time tidak dibagi dua sesuai dengan kesepakatan dengan kata lain keuntungan sepenuhnya untuk franchisee dan kerugian ditanggung franchisee. Sedangkan menurut konsep syirkah (kerjasama) keuntungan dan kerugian dibagi menjadi dua sesuai dengan jenis syirkah pada waralaba tersebut. Penerapan prinsip syariah pada es Boba Me Time belum memenuhi prinsip syariah karena dalam menetapkan franchise fee pihak franchisor masih mementingkan keuntungan bisnis semata. Hal tersebut tidak sejalan dengan prinsip keadilan dan kejujuran antara pihak franchisor dan franchisee. Usaha es Boba Me Time termasuk ke dalam usaha bisnis minuman sehingga tidak terdapat prinsip maysir, gharar, objek haram, dan asusila. Salah satu kendala apabila stok bahan pokok habis maka franchisee harus menunggu hingga ready stok sehingga dalam praktiknya es Boba Me Time tidak melakukan ikhikar atau menimbun barang untuk menaikkan harga jual produknya. Dengan hadirnya es Boba Me Time ditengah masyarakat membantu perekonomian Ibu Rumah Tangga di sekitar daerah tersebut sehingga bisnis yang dijalankan es Boba Me Time ini memberikan manfaat sekitar dan tidak memberikan dampak yang membahayakan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Waralaba (franchise), Konsep Waralaba, Prinsip Syariah | ||||||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi |
||||||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah | ||||||||||||
Depositing User: | Markholis Markholis | ||||||||||||
Date Deposited: | 20 Oct 2025 04:39 | ||||||||||||
Last Modified: | 20 Oct 2025 04:39 | ||||||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/15825 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |