Penanaman Nilai Islam Moderat pada Anggota PAC IPNU dan IPPNU Kecamatan Subah Kabupaten Batang Masa Khidmat 2018-2020

Najib, Nasrudin (2020) Penanaman Nilai Islam Moderat pada Anggota PAC IPNU dan IPPNU Kecamatan Subah Kabupaten Batang Masa Khidmat 2018-2020. Undergraduate Thesis thesis, IAIN PEKALONGAN.

[img] Text
BAB I-V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
FULL TEKS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
Official URL: https://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Sikap moderasi NU pada dasarnya tidak terlepas dari akidah Ahlussunnah wal Jama’ah (Aswaja) yang dapat digolongkan paham moderat. Dalam Anggaran Dasar NU dikatakan bahwa NU sebagai Jam’iyah Diniyah Islamiyah berakidah Islam menurut paham Ahlussunnah wal Jama’ah dengan mengikuti mazhab empat, yaitu Hanafi, Maliki, Syafi’I dan Hambali. Bentuk Wasathiyah Nahdlatul Ulama diantaranya dengan menganut para imam sebagaimana disebut di atas, yang selalu menjadi penengah atas berbagai faham yang ekstrim dan liberal. Ajaran Islam yang moderat harus ditanamkan sedini mungkin, yaitu dimulai dari pala pelajar. Untuk jalur formal, sekolah-sekolah di bawah naungan NU tentunya sudah mengajarkan nilai Islam yang moderat melalui mata pelajaran Ke-NU-an. Dan untuk jalur non formal, nilai Islam yang moderat dapat ditanamkan melalui organisasi NU khusus untuk para pelajar yaitu IPNU dan IPPNU. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah (1) Bagaimana penanaman nilai Islam Moderat pada anggota PAC IPNU dan IPPNU Kecamatan Subah Kabupaten Batang masa khidmat 2018-2020 ?, (2) Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam penanaman nilai Islam Moderat pada anggota PAC IPNU dan IPPNU Kecamatan Subah Kabupaten Batang masa khidmat 2018-2020 ? Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan deskriptif kulaitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data hasil penelitian dilakukan dengan analisis pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan/verivikasi kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penanaman nilai Islam moderat pada anggota PAC IPNU dan IPPNU Kecamatan Subah Kabupaten Batang masa khidmat 2018-2020 dilakukan melalui program kerja yang terbagi menjadi tiga bentuk : a) Program Pendidikan dan Latihan, b) Program Keagamaan, c) Program Penunjang. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis ditemukan beberapa macam faktor pendukung dan faktor penghambat, factor pendukungnya yaitu : a) Adanya dukungan dari para Sesepuh dan Kyai NU, b) SDM pengurus PAC IPNU dan IPPNU Kecamatan Subah yang memadai, c) Mendapatkan dukungan dari pemerintah. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu : a) Adanya beberapa ranting/desa yang belum aktif, b) Kurangnya pemahaman tentang nilai Islam moderat, c) Kurangnya partisipasi anggota.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorBudi Karyanto, UmumUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Penanaman Nilai Islam Moderat, Anggota IPNU dan IPPNU
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Noorma Fitriana M. Zain
Date Deposited: 15 Aug 2022 02:25
Last Modified: 15 Aug 2022 02:25
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1643

Actions (login required)

View Item View Item