Pengaruh Keaktifan Berorganisasi Dan Motivasi Belajar Terhadap Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) Mahasiswa UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan

Farikhin, Farikhin (2025) Pengaruh Keaktifan Berorganisasi Dan Motivasi Belajar Terhadap Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) Mahasiswa UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2120165_COVER, BAB I & BAB V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2120165_FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
2120165_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan yang sering muncul pada mahasiwa yang aktif berorganisasi seperti pembagian waktu, cara belajar juga terlalu aktifnya mahasiswa dalam organisasi, sehingga menimbulkan persepsi pada masing-masing mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menjelaskan pengaruh keaktifan mahasiswa dalam organisasi terhadap hasil belajar mahasiswa UIN KH Abdurrahman Wahid Pekalongan, (2) menjelaskan pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar mahasiswa UIN KH Abdurrahman Wahid Pekalongan, (3) menjelaskan pengaruh kekatifan mahasiswa dalam organisasi dan motivasi belajar terhadap hasil belajar mahasiswa UIN KH Abdurrahman Wahid Pekalongan Untuk mencapai tujuan tersebut menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Populasi yang diambil penelitian ini adalah mahasiswa UIN KH Abdurrahman Wahid Pekalongan yang mengikuti organisasi KSR PMI sebanyak 105 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan jenis random sampling, yaitu pengambilan sampel sebanyak 30 mahasiswa. Pengujian instrumen menggunakan uji validitas dan reabilitas. Sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier sederhana dengan uji t dan uji f. Berdasarkan hasil analisis data dibantu dengan bantuan SPSS diperoleh kesimpulan bahwa, (1) Terdapat pengaruh positif signifikan keaktifan mahasiswa dalam organisasi terhadap hasil belajar dengan memperoleh nilai t hitung sebesar 7,225 dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05; (2) Terdapat terdapat pengaruh positif signifikan motivasi belajar terhadap hasil belajar dengan hasil dari nilai uji t hitung sebesar 6,966 dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05; (3) Terdapat pengaruh positif signifikan keaktifan mahasiswa dalam organisasi dan motivasi belajar terhadap hasil belajar hasil dari nilai uji F hitung sebesar 31,925> F tabel 3,35 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorRiyadi, RidhoUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Keaktifan Mahasiswa dalam Organisasi, Motivasi Belajar, dan Hasil Belajar
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 19 Nov 2025 01:28
Last Modified: 19 Nov 2025 01:28
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/16570

Actions (login required)

View Item View Item