Penerapan metode demonstrasi dalam pembelajaran pendidikan agama Islam materi shalat di kelas iv SDN01 Kalipancur kecamatan Bojong kebupaten Pekalongan

Amalliyah, Nurul (2020) Penerapan metode demonstrasi dalam pembelajaran pendidikan agama Islam materi shalat di kelas iv SDN01 Kalipancur kecamatan Bojong kebupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
BAB I-V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
FULL TEKS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi karena shalat merupakan sebuah kewajiban umat muslim yang sudah baligh. Anak yang masih dibawah umur yang perlu dibimbing dalam hal ibadah khususnya tentang shalat, karena pada dasarnya anak-anak baru pertama kali mengenal kewajiban shalat, terdapat peserta didik yang belum paham gerakan shalat dan bacaannya. Salah satu metode yang digunakan pada pembelajaran PAI materi shalat di SDN 01 Kalipancur kecamatan Bojong kabupaen Pekalongan adalah metode demonstrasi. Rumusan masalah pembelajaran PAI materi shalat di kelas IV SDN 01 Kalipancur adalah: bagaimana pelaksanaan metode demonstrasi dalam pembelajaran materi shalat, bagaimana kendala pelaksanaan metode demonstrasi pada pembelajaran materi sholat, bagaimana solusi setelah menemukan kendala dalam pelaksanaan metode demontrasi pada pembelajaran materi shalat . Adapun tujuan peneliti adalah: mengetahui bagaimana pelaksanaan metode demonstrasi pada pembelajaran materi shalat, untuk mengetahui bagaimana kendala dalam pelaksanaan metode demonstrasi pada pembelajaran materi shalat, untuk mengetahui bagaimana solusi pada saat menemukan kendala pada pelaksanaan metode demonstrasi pembelajaran materi shalat di kelas IV SDN 01 Kalipancur. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian menggunakan field research (penelitian lapangan), dan penelitian menggunakan pendekatan kualitatif, metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer meliputi sumber pertama guru PAI, siswa kelas IV SDN 01 Kalipancur, dan sumber data sekunder meliputi arsip-arsip sekolah (dokumentasi). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan metode demonstrasi dalam pembelajaran PAI materi shalat di kelas IV SDN 01 Kalipancur kurang efektif. Kendala dalam pelaksanaan metode demonstrasi materi sholat diantaranya: kurangnya sarana dan prasarana, perbedaan tingkat kemampuan siswa, siswa banyak sulit kepengawasannya, ada beberapa anak main sendiri, dan membutuhkan banyak waktu. Solusi dari kendala tersebut: hubungannya dengan kurangnya sarana dan prasarana adalah siswa membawa alat ibadah sendiri. Solusi dari perbedaan tingkat kemampuan siswa adalah dengan sabar guru membimbing anak tersebut dan menyuruhnya untuk belajar di rumah. Solusi dari anak yang main sendiri adalah dengan menegur agar memperhatikan. Solusi kesulitan mengamati siswa dalam jumlah banyak adalah dengan memperkecil jumlah anak tiap kelompoknya. Solusi kurangnya waktu dalam pelaksanaan metode demontrasi pada pembelajaran materi shalat adalah dengan melakukan dua kali tatap muka untuk memberikan waktu yang lebih.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorBuirhanudin, ahmadUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Metode Demonstrasi, Pembelajaran PAI, Shalat.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 01 Jul 2021 03:55
Last Modified: 01 Jul 2021 03:55
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1759

Actions (login required)

View Item View Item