Khotimah, Siti Nurul (2020) Nilai-nilai Pendidikan Karakter dalam Kegiatan Ekstrakurikuler Teater Getas di SMA Negeri 1 Randudongkal. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.
Text
Bab I - V.pdf Download (5MB) |
|
Text
Full Teks.pdf Restricted to Registered users only Download (7MB) |
Abstract
Sekolah menjadi sasaran utama dalam pembentukan karakter bangsa karena sekolah memiliki peran besar dalam pembentukan karakter, selama kurang lebih delapan jam peserta didik menghabiskan waktunya di sekolah. Penguatan pendidikan karakter digencarkan mengingat berbagai macam perilaku non edukasi kini telah marak di kalangan dunia pendidikan, sehingga upaya penguatan pendidikan karakter dianggap penting di era sekarang. Salah satu upaya penguatan pendidikan karakter di sekolah diintegrasikan melalui kegiatan ekstrakulikuler seni teater. Pendidikan seni teater dianggap cukup efektif untuk mengembangkan nilai positif pada peserta didik, selain itu juga mendorong generasi muda untuk menumbuhkan semangat berkesenian yang sudah mulai jarang diminati. Latar belakang penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai- nilai pendidikan karakter apa saja yang terdapat dalam kegiatan ekstrakulikuler teater. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) bagaimana proses kegiatan ekstrakulikuler teater getas di SMA Negeri 1 Randudongkal, (2) apa saja nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam kegiatan ekstrakulikuler teater getas di SMA Negeri 1 Randudongkal. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui proses kegiatan ekstrakulikuler teater getas di SMA Negeri 1 Randudongkal dan untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam kegiatan ekstrakulikuler teater getas di SMA Negeri 1 Randudngkal. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif yang berlokasi di SMA Negeri 1 Randudongkal. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data menggunakan langkah-langkah reduksi data, penyajian data, kemudian menyusun pola hubungan dari hasil penelitian dalam bentuk narasi, dan menarik kesimpulan dari data yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrakulikuler teater getas di SMA Negeri 1 Randudongkal adalah wadah pengembangan minat dan bakatserta upaya mengembangakan nilai-nilai pendidikan karakter. Proses kegiatan ekstrakulikuler teater getas dilaksanakan seminggu sekali dan diikuti oleh 71 peserta didik. Adapun program kegiatan ekstrakulikuler teater getas terbagi menjadi dua yaitu kegiatan latihan rutin dengan rangkaian kegiatan diawali dengan konsentrasi dan do’a, pemanasan, penyampaian materi/latihan inti, evaluasi dan diakhiri dengan doa. Kemudian kegiatan insidental diantaranya demo ekstrakulikuler dan perekrutan anggota baru, kemah budaya, observasi persemester, serah terima jabatan, pembuatan mading teater, pagelaran, peduli sosial, perlombaan, dan peringatan hari besar. Adapun nilai-nilai pendidikan karakter yang ditemukan pada kegiatan ekstrakulikuler teater yaitu: religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, cinta tanah air, menghargai prestasi,komunikatif, peduli lingkungan, peduli sosial, dan tanggung jawab.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ekstrakulikuler Teater, Nilai-Nilai Pendidikan Karakter |
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
Depositing User: | Nani Nuryani |
Date Deposited: | 15 Aug 2022 02:57 |
Last Modified: | 15 Aug 2022 02:57 |
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1820 |
Actions (login required)
View Item |