Pengaruh pengelompokkan peserta didik berdasarkan prestasi belajar terhadap motivasi belajar siswa di MTs Istifaiyah Nahdliyah Banyurip Ageng kota Pekalongan

Hayyan, Nailul (2017) Pengaruh pengelompokkan peserta didik berdasarkan prestasi belajar terhadap motivasi belajar siswa di MTs Istifaiyah Nahdliyah Banyurip Ageng kota Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
BAB I-V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
FULL TEKS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id

Abstract

Pengelompokkan atau lazim dikenal dengan grouping didasarkan atas pandangan bahwa disamping peserta didik tersebut mempunyai kesamaan, juga mempunyai perbedaan. Kesamaan yang ada pada peserta didik melahirkan pemikiran penempatan pada kelompok yang sama, sementara perbedaan-perbedaan yang ada pada peserta didik melahirkan pemikiran pengelompokkan mereka pada kelompok yang berbeda. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : pertama, bagaimana pengelompokan peserta didik MTs IN Banyurip Ageng Kota Pekalongan, kedua, bagaimana tingkat motivasi belajar MTs IN Banyurip Ageng Kota Pekalongan, ketiga, bagaimana pengaruh pengelompokan peserta didik berdasarkan prestasi belajar terhadap motivasi belajar siswa di MTs IN Banyurip Ageng Kota Pekalongan. Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui pengelompokkan peserta didik di MTs IN Banyurip Ageng Kota Pekalongan, untuk mengetahui motivasi belajar siswa MTs IN Banyurip Ageng Kota Pekalongan, dan untuk mengetahui pengaruh pengelompokkan peserta didik berdasarkan prestasi belajar terhadap motivasi belajar siswa MTs IN Banyurip Ageng Kota Pekalongan. Adapun kegunaan penelitian ini secara teoritis dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif mengetahui pengaruh pengelompokkan peserta didik berdasarkan prestasi terhadap motivasi belajar siswa, sedangkan secara praktis bagi peserta didik diharapkan dapat dijadikan acuan dalam meningkatkan motivasi belajar siswa MTs IN Banyurip Ageng Kota Pekalongan, bagi sekolah diharapkan mampu memberikan masukan kepada pihak sekolah untuk lebih memperhatikan mutu pendidikan sehingga dapat menciptakan generasi muda yang berkualitas Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian lapangan (field Research). Metode pengumpulan data menggunakan metode angket, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis datanya menggunakan analisis statistik dengan rumus regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukan bahwa pertama, pengelompokkan peserta didik di MTs Istifaiyah Nahdliyah Banyurip Ageng Kota Pekalongan termasuk dalam kategori cukup dengan hasil rata-rata 74,81. Kedua, Motivasi belajar siswa MTs Istifaiyah Nahdliyah Banyurip Ageng Kota Pekalongan termasuk dalam kategori baik dengan hasil rata-rata 72,64. Ketiga, Dari uji ANOVA dapat dilihat bahwa secara stimulan besarnya Fhitung untuk model regresi ini adalah 151.989 dengan taraf signifikansi sebesar 0,000. Hal ini menunjukkan bahwa nilai F yang diperoleh tersebut signifikan karena taraf signifikannya yang diperoleh kurang dari 0,05 yang berarti bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan diterimanya Ha, berarti ada pengaruh yang signifikan antara pengelompokkan peserta didik berdasarkan prestasi belajar terhadap motivasi belajar siswa MTs Istifaiyah Nahdliyah Banyurip Ageng Kota Pekalongan dapat diterima kebenarannya. Maka Ha diterima dan Ho di tolak.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorYusuf, MusfirotunUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pengelompokkan Peserta Didik, Motivasi Belajar Siswa
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Khusnu Asirah
Date Deposited: 28 Dec 2021 06:17
Last Modified: 28 Dec 2021 06:17
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/2173

Actions (login required)

View Item View Item