Implementasi etika bisnis islam pada pedagang kaki lima di Pujasera Sragi Kabupaten Pekalongan

Sholeh, Achmad (2019) Implementasi etika bisnis islam pada pedagang kaki lima di Pujasera Sragi Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Bab I - V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Full Teks.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id

Abstract

Dalam kegiatan bisnis, menjadi seorang pedagang bukanlah hal yang mudah, oleh karena itu tidak dapat dilakukan dengan sesuka hati. Islam memberikan batasan-batasan yang harus dilakukan umatnya, yaitu mempertahankan dan menerapkan etika bisnis Islam termasuk menjaga sikap dan perilaku, yaitu perilaku dalam berdagang yang sesuai dengan etika bisnis Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku pedagang di pijasera sragi kabupaten pekalongan dan Implementasi etika bisnis Islam pada perilaku pedagang di pujasera sragi kabupaten pekalongan. Dalam dunia bisnis, tentunya para pedagang haruslah mengedepankan nilai-nilai etika bisnisnya berdasarkan kepada prinsip dan aturan-aturan agama Islam, seperti : tauhid, keseimbangan, kehendak bebas, tanggung jawab, dan kebajikan sehingga bukan hanya tujuan untuk mencapai keuntungan saja, akan tetapi juga keberkahan yang harus mereka capai. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan penelitian lapangan. Data dikumpulkan dengan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif dengan tujuan mendeskripsikan segala sesuatu perilaku pedagang kaki lima dan etika bisnis Islam sesuai dengan apa yang dilihat dan didengar. Hasil dari penelitian ini adalah pedagang yang ada di pujasera sragi kabupaten pekalongan. Belum bisa dikatakan pedagang yang baik, karena lokasi yang digunakan untuk berdagang adalah jalan atau trotoar, yang mana sebenarnya fungsi dari trotoar adalah digunakan untuk para pejalan kaki. Namun secara praktisnya, dalam berdagang para pedagang mengetahui perilaku-perilaku yang baik dalam berdagang, meskipun para pedagang belum mengerti tentang etika, akan tetapi para pedagang sudah menerapkan batasan-batasan dalam berdagang yang sesuai dengan ajaran Islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorRismawati, Shinta DewiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Implementasi, etika bisnis Islam, pedagang kaki lima
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Depositing User: Ridho Aji Anggana
Date Deposited: 06 Aug 2021 04:15
Last Modified: 06 Aug 2021 04:15
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/2226

Actions (login required)

View Item View Item