Implementasi Pengenalan Keaksaraan Pada Siswa TK A Melalui Metode Beyond Center And Circle Time (BCCT) Di Yaa Bunayya Kota Pekalongan.

Latifah, Latifah (2019) Implementasi Pengenalan Keaksaraan Pada Siswa TK A Melalui Metode Beyond Center And Circle Time (BCCT) Di Yaa Bunayya Kota Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
BAB I-V.pdf

Download (5MB)
[img] Text
FULL TEKS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id

Abstract

Umumnya di sekolah Taman Kanak-kanak (TK) sering kita temui metode pembelajaran yang masih berpusat pada guru, anak kurang diberi kesempatan untuk membangun sendiri pengetahuannya tentang sesuatu hal, yang menjadikan anak kurang terlatih intelegensinya, cenderung pasif dan anak kurang komunikatif baik terhadap guru, teman dan lingkungan sekitar. Selain itu, realitas di dalam kelas, guru lebih banyak ceramah menjadikan proses pembelajaran monoton, kurang aktif dan kreatif. Pengetahuan yang didapat anak kurang maksimal dan tidak bertahan lama dari ingatannya. Sementara yang menjadi masalah saat ini adalah bagaimana cara mengembangkan dan meningkatkan kemampuan bahasa anak dalam merespon setiap materi yang sedang dan telah diajarkan oleh pendidik. Dari masalah tersebut peneliti terdorong melakukan studi tentang metode Beyond Center And Circle Time (BCCT) melalui sentra persiapan untuk meningkatkan kemampuan bahasa anak didik, sehingga anak mampu berfikir ilmiah dan berimajinasi aktif dan dinamis. Atas dasar pemikiran di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : Bagaimana penerapan metode Beyond Center And Circle Time (BCCT) di TK Yaa Bunayya Kota Pekalongan dan apakah terdapat peningkatan kemampuan bahasa anak didik di TK A Yaa Bunayya Kota Pekalongan, setelah dibelajarkan dengan menggunakan metode Beyond Center And Circle Time (BCCT) melalui sentra persiapan. Adapun kegunaan penelitian ini adalah 1) Bagi anak adalah : Meningkatkan kemampuan bahasa anak melalui pembelajaran persiapan. 2) Bagi guru adalah : Meningkatkan kreatifitas guru dalam model pembelajaran. 3) Bagi sekolah : Meningkatkan prestasi sekolah dalam upaya peningkatan kemampuan bahasa anak didiknya. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian tindakan kelas. Adapun prosedur pengumpulan data yaitu dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk menganalisis data, peneliti menggunakan analisis interaktif. Hasil penelitian ini adalah melalui kegiatan sentra persiapan dalam metode BCCT, anak dapat mengenal huruf, menyesuaikan kata dengan gambar, melakukan kegiatan bermain kartu kata bergambar, dan membaca kartu kata bergambar yang diinginkan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMufidah, ElyUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Implementasi Metode Beyond Center And Circle Time (BCCT), Peningkatan Kemampuan Bahasa, Anak Usia Dini.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Akhiroh Ghufron
Date Deposited: 09 Aug 2021 04:12
Last Modified: 09 Aug 2021 04:12
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/2256

Actions (login required)

View Item View Item