Nisa, Khoirotun (2019) Pelaksanaan Bimbingan Kelompok dalam Mengembangkan Penyesuaian Diri Penyandang Tunanetra di PPSLU Bojongbata Pemalang. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.
Text
Cover, Bab I - V.pdf Download (4MB) |
|
Text
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Salah satu cara untuk membantu penyesuaian diri seseorang yaitu dengan cara bimbingan kelompok. Bimbingan kelompok adalah suatu bimbingan kepada individu-individu melalui prosedur kelompok. Bimbingan kelompok bertujuan untuk memanfaatkan dinamika kelompok sebagai media dalam upaya membimbing individu-individu yang memerlukan bantuan. Bimbingan kelompok dilakukan bagi para penyandang tunanetra yang sebelumnya belum bisa menyesuaikan diri dengan baik, nantinya agar penyandang tunanetra dapat menyesuaikan dirinya dengan baik. Tetapi ada pula penyandang tunanetra yang masih belum bisa menyesuaikan dirinya dengan baik sehingga penyandang tunanetra harus menjalankan penyuluhan tindak lanjut yang dilakukan oleh pekerja sosial disana melalui bimbingan individu yang dilakukan diPPSLU Bojongbata Pemalang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana penyesuaian diri penyandang tunanetra diPPSLU Bojongbata Pemalang? 2) Bagaimana pelaksanaan bimbingan kelompok diPPSLU Bojongbata Pemalang? Tujuan dari penelitian ini adalah: 1). Untuk mendeskripsikan penyesuaian diri penyandang tunanetra diPPSLU Bojongbata Pemalang 2). Untuk mendeskripsikanpelaksanaan bimbingan kelompok diPPSLU Bojongbata Pemalang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan metode wawancara, metode observasi, dan metode dokumentasi. Adapun data yang telah diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pelaksanaan bimbingan kelompok di PPSLU Bojongbata Pemalang sudah cukup baik. Pelaksanaan bimbingan kelompok diberikan kepada penyandang tunanetra yang bertujuan untuk membantu memecahkan permasalahan yang dialami para penyandang tunanetra, adapun tahapan bimbingan kelompok disana yaitu assesment permasalahan, penempatan progam layanan, kegiatan bimbingan kelompok, evaluasi dan tindak lanjut. Penyesuaian diri penyandang tunanetra di PPSLU Bojongbata Pemalang cukup baik, namun masih memerlukan waktu yang cukup bagi para penyandang tunanetra agar bisa menyesuaikan dirinya dengan baik. Dalam hal ini bisa terlihat dari beberapa para penyandang tunanetra yang bisa langsung bersosialisasi kepada individu yang lain.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Bimbingan Kelompok, Penyesuaian diri, dan Pendekatan Behavioral. | ||||||||
Subjects: | 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam |
||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam | ||||||||
Depositing User: | Ari Sugeng | ||||||||
Date Deposited: | 03 May 2020 15:04 | ||||||||
Last Modified: | 08 Jul 2020 08:49 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/266 |
Actions (login required)
View Item |