Analisis Segmentasi Pasar Dalam Strategi Pemasaran Pada Produk Pembiayaan Murabahah Emas iB Hasanah di BNI Syariah Cabang Pekalongan

Lianasari, Lusi (2016) Analisis Segmentasi Pasar Dalam Strategi Pemasaran Pada Produk Pembiayaan Murabahah Emas iB Hasanah di BNI Syariah Cabang Pekalongan. Diploma thesis, STAIN Pekalongan.

[img] Text
2012111028 LUSI LIANASARI FULL TEXT.PDF
Restricted to Registered users only

Download (23MB)
[img] Text
2012111028 LUSI LIANASARI COVER, BAB I - V, LAMPIRAN_.PDF

Download (50MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Rumusan masalah yang dikaji dalam tugas akhir ini adalah bagaimana segmentasi pasar pada produk pembiayaan murabahah emas iB Hasanah yang dilakukan oleh BNI Syariah Cabang Pekalongan?Bagaimana Prosedur dan penerapan akad pada produk pembiayaan murabahah emas iB Hasanah? Kegunaan penelitian ini untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang prosedur dan penerapan akad pada produk pembiayaan Murabahah emas iB Hasanah di BNI Syariah Cabang Pekalongan. Jenis penelitian ini adalah studi lapangan (Field Research). Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun dalam menganalisis data peneliti menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil Penelitian menyimpulkan bahwa segmentasi pasar pada produk pembiayaan murabahah emas iB Hasanah yang dilakukan oleh BNI Syariah Cabang Pekalongan berstatus sebagai pegawai aktif/profesional/pengusaha. Pemohon minimal berusia 21 tahun pada saat pembiayaan lunas berusia maksimum 55 tahun untuk pegawai (usia pensiun) dan 60 tahun untuk kalangan profesioanl dan pengusaha. Prosedur dan penerapan akad pada produk pembiayaan murabahah emas iB Hasanah antara lain mempunyai penghasilan tetap dan kemampuan mengangsur , mengajukan permohonan melalui pengisian formulir permohonan pembiayaan konsumtif serta wawancara langsung. Sedangkan dokumen yang dibutuhkan adalah formulir permohonan pembiayaan, fotokopi KTP, fotokopi NPWP (untuk permohonan Rp 50.000.000,- ke atas), fotokopi kartu identitas pegawai (untuk pegawai).

Item Type: Thesis (Diploma)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAji, GunawanUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Thesis advisorMursid, Mansur ChadiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Segmentasi Pasar, Strategi Pemasaran
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4.27 Bank Islam, Baitul Mal Wat Tamlil
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 332.1 Banks/Bank, Perbankan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Perbankan Syariah
Depositing User: Rosi Rosi
Date Deposited: 24 Mar 2023 07:30
Last Modified: 24 Mar 2023 07:30
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/2894

Actions (login required)

View Item View Item