Pengaruh likuiditas dan profitabilitas terhadap return saham pada pt. telekomunikasi indonesia tbk. yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) pada periode 2005-2012

Thoyyibbah, Nur (2013) Pengaruh likuiditas dan profitabilitas terhadap return saham pada pt. telekomunikasi indonesia tbk. yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) pada periode 2005-2012. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri ( STAIN ) Pekalongan.

[img] Text (Thesis)
201309079 NUR THOYYIBBAH BAB I, V DAN LAMP_1.PDF

Download (12MB)
[img] Text (Thesis)
201309079 NUR THOYYIBBAH BAB I - V FULL TEXT_1.PDF
Restricted to Registered users only

Download (27MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Keuangan perusahaan merupakan salah satu faktor yang dilihat oleh investor dalam menentukkan pilihan berinvestasi saham. Pemahaman akan Return Saham dan faktor-faktor yang mempengaruhinya sangat penting dan dapat membantu investor dalam mengambil keputusan investasinya saham-saham PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk menunjukkan kinerja yang baik dan mampu bersaing dengan saham-saham dari anggota indeks lainnya. Perumusan masalah ini yaitu bagaimana pengaruh Current Ratio terhadap Return Saham pada PT.Telekomunikasi Indonesia Tbk yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). Bagaimana pengaruh Return On Asset (ROA) terhadap Return Saham pada PT.Telekomunikasi Indonesia Tbk periode 2005-2012. Bagaimana pengaruh Return On Equity (ROE) terhadap Return Saham pada PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). bagaimana pengaruh Current Ratio, Return On Asset (ROA) dart Return On Equity (ROE) secara simultan terhadap Return Saham pada PT.Telekomunikasi Indonesia Tbk yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian kausal metode pengumpulan data menggunakan dokumentasi dengan sumber data sekunder. Hasil penelitian ini menemukan bahwa Current Ratio mempunyai hubungan negatif dan mempunyai pengaruh yang tidak signifikan terhadap Return Saham pada PT.Telekomunikasi Indonesia Tbk yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) periode 2005-2012, sedangkan Return On Asset (ROA) juga mempunyai hubungan negatif dan mempunyai pengaruh yang tidak signifikan terhadap Return Saham pada PT.Telekomunikasi Indonesia Tbk yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) periode 2005-2012.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSyukron, AhmadUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kinerja Keuangan, Return Saham, PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk. Yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) pada periode 2005-2012
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah
Depositing User: Ridho Aji Anggana
Date Deposited: 25 Jul 2023 06:53
Last Modified: 25 Jul 2023 06:53
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/3410

Actions (login required)

View Item View Item