Strategi pengembangan sumber daya manusia di KJKS El-Jairuz Pekalongan

Rosyidah, Haniyatur (2015) Strategi pengembangan sumber daya manusia di KJKS El-Jairuz Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, STAIN Pekalongan.

[img] Text
2012111082 HANIYATUR ROSYIDAH BAB I, V DAN LAMP_1.PDF

Download (13MB)
[img] Text
2012111082 HANIYATUR ROSYIDAH BAB I - V FULL TEXT_1.PDF
Restricted to Registered users only

Download (23MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Masalah sumber daya manusia masih menjadi sorotan bagi organisasi untuk tetap bertahan di era globalisasi. Sumber daya manusia mempunyai peran utama dalam setiap kegiatan organisasi. Walaupun didukung dengan sarana dan prasarana serta sumber dana yang berlebihan, tetapi tanpa dukungan sumber daya manusia yang andal, kegiatan organisasi tidak akan terselesaikan dengan baik. Untuk itu diperlukan adanya strategi pengembangan sumber daya manusia. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana strategi pengembangan sumber daya manusia di KJKS BMT El-Fairuz Pekalongan, (2) Kendala-kendala apa saja yang dihadapi dalam melaksanakan pelatihan dan pengembangan karyawan serta solusi. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk menjelaskan strategi pengembangan sumber daya manusia di KJKS BMT El-Fairuz Pekalongan, (2) Untuk menjelaskan kendala-kendala yang dihadapi KJKS BMT El-Fairuz Pekalongan dalam usaha melatih dan mengembangkan karyawannya, serta mengetahui solusinya. Penelitian dilakukan penulis di KJKS BMT El-Fairuz, Jalan Hos Cokroaminoto No. 68 Landungsari Pekalongan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yaitu menggambarkan atau fenomena mengenai strategi pengembangan sumber daya manusia melalui pelatihan dan pengembangan di KJKS BMT El-Fairuz. Metode yang digunakan melalui metode wawancara, metode dokumentasi dan metode observasi. Analisis data yang dilakukan dengan teknik analisis data deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pengembangan sumber daya manusia di KJKS BMT EI-Fairuz Pekalongan dilakukan dengan cara pemberian motivasi dan pemberian diklat. Teknik pelatihan dan pendidikan yang digunakan dalam metode pengembangan sumber daya manusia yaitu diklat on the job training dan diklat off the job training. Bentuk pengembangan kepribadian yang dilakukan dengan mengadakan pengajian setiap hari dengan tujuan untuk kemantapan hati disamping skill juga rohani. Kegiatan pelatihan yang dilakukan secara internal yaitu dengan mendatangkan motivator. Kendala yang dihadapi dalam pengembangan SDM ada dua yaitu: Pertama segi latar belakang. pendidikan karyawan KJKS BMT El-Fairuz tidak sama yaitu dominan D.3. Reduc segi kemampuan bidang syar'i, sebagai lembaga keuangan syariah masih terbatasnya pengetahuan tentang penguasaan figh serta dalil-dalilnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorTrigiyatno, AliUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Strategi pengembangan SDM, Pelatihan dan pengembangan, Kendala Pengembangan
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4.2 Muamalat, Muamalah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 332.1 Banks/Bank, Perbankan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Perbankan Syariah
Depositing User: Ida Royani
Date Deposited: 27 Jul 2023 04:22
Last Modified: 27 Jul 2023 04:22
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/3436

Actions (login required)

View Item View Item