Pemberian Reward Sebagai Upaya Guru Dalam Menumbuhkan Motivasi Belajar Siswa RA Masyithoh Gapuro Warungasem Batang

Miftakhururoh, Miftakhururoh (2015) Pemberian Reward Sebagai Upaya Guru Dalam Menumbuhkan Motivasi Belajar Siswa RA Masyithoh Gapuro Warungasem Batang. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN ) Pekalongan.

[img] Other (Thesis)
2021312010 MIFTAKHURUROH BAB I, V DAN LAMP_1.PDF

Download (7MB)
[img] Other (Thesis)
2021312010 MIFTAKHURUROH BAB I - V DAN LAMP FULL TEXT_1.PDF
Restricted to Registered users only

Download (13MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Motivasi belajar dapat diartikan sebagai keseluruhan daya penggerak psikis didalam diri siswa yang menimbulkan kegiatan belajar, menjamin kelangsungan kegiatan belajar dan memberikan arah pada kegiatan belajar itu demi mencapai suatu tujuan. Peranannya yang khas adalah dalam hal membangkitkan gairah, rasa senang dan semangat belajar. RA Masyithoh Gapuro Warungasem Batang memiliki siswa dengan motivasi belajar yang rendah. Hal ini ditunjukkan dari kurangnya semangat siswa dalam belajar, apabila siswa dipanggil oleh guru untuk mengikuti apa yang diperintahkan guru maka siswa tidak langsung melakukannya dengan semangat melainkan harus dibujuk dahulu. Guru di RA Masyithoh Gapuro melakukan upaya agar motivasi belajar siswa meningkat dengan cara memberikan reward. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro W arungasem Batang? Bagaimana bentilk pemberian reward sebagai upaya guru dalam menumbuhkan motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro W arungasem Batang? Bagaimana teknik pemberian reward sebagai upaya guru dalam menumbuhkan motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro W arungasem Batang?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro W arungasem ~atang, untuk mendeskripsikan bentuk pemberian reward sebagai upaya guru dalam menumbuhkan motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro Warungasem Batang, untuk mendeskripsikan teknik pemberian reward sebagai upaya guru dalam renumbuhkan motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro W arungasem Batapg. Kegunaan penelitian bagi pendidik, orang tua dan pihak sekolah sebagai bahan piasukan guna meningkatkan motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro Warungasem Batang. Jenis penelitian ini adalah studi lapangan (field research). Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Metode penpmpulan data dalam penelitian ini wawancara dan dokumentasi. Adapun dalam menganalisis data peneliti menggunakan analisis data deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan: Pertarna, Motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro W arungasem Batang adalah rendah dan perlu di1ngkatkan. Hal ini ditunjukkan dari kurangnya semangat siswa dalam belajar, apabila siswa dipanggil oleh guru untuk mengikuti apa yang diperintahkan. guru maka siswa tidak langsung melakukannya dengan semangat melainkan harus dibujuk t~rlebih dahulu. Kedua, Bentuk pemberian reward sebagai upaya guru dalam menumbuhkan motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro Warun.gasem Batang terbagi menjadi 3 (tiga) yakni: pemberian reward dalam bentuk pujian, pemberian reward! dalam bentuk angka dan pemberian reward dalam bentuk benda. Ketiga, Teknik pemberian reward sebagai upaya guru dalam menumbuhkan motivasi belajar siswa RA Masyithoh Gapuro W arungasem Batang yakni ada tiga waktu antara lain: sebelum, saat dan sesudah pembelajaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorUntung, SlametUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Dampak Pemberian Reward, Motivasi Belajar
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Akhiroh Ghufron
Date Deposited: 05 Sep 2023 07:02
Last Modified: 05 Sep 2023 07:03
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/3667

Actions (login required)

View Item View Item