Pengaruh Pelayanan Perpustakaan Terhadap Minat Baca Siswa MTs Salafiyah Wiradesa Tahun Pelajaran 2015/2016

Hanum, Halida (2016) Pengaruh Pelayanan Perpustakaan Terhadap Minat Baca Siswa MTs Salafiyah Wiradesa Tahun Pelajaran 2015/2016. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN ) Pekalongan.

[img] Other (Thesis)
2021312035 HALIDA HANUM BAB I, V DAN LAMP_1.PDF

Download (8MB)
[img] Other (Thesis)
2021312035 HALIDA HANUM BAB I - V FULL TEXT_1.PDF
Restricted to Registered users only

Download (21MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penyelenggaraan perpustakaan sekolah bukan hanya untuk mengumpulkan dan menyimpan barang-barang pustaka, tetapi dengan adanya penyelenggaraan perpustakaan sekolah diharapkan dapat membantu murid-murid dan guru menyelesaikan tugas-tugas dalam proses belajar mengajar. Pelayanan perpustakaan yang baik dapat menumbuhkan minat baca siswa. Di Mts Salafiyah Wiradesa keberadaan perpustakaan sangat membantu dalam proses kegiatan pembelajaran, clan jumlah pengunjung perpustakaan MTs Salafiyah Wiradesa dalam 2 periode terakhir yaitu tahun pelajaran 2013/2014 dan 2014/2015 meningkat. Dalam penelitian ini penulis mengajukan tiga rumusan masalah, antara lain: a). Bagaimana pelayanan perpustakaan MTs Salafiyah Wiradesa? b). Bagaimana minat baca siswa MTs Salafiyah Wiradesa Tahun Pelajaran 2015/2016? c). Bagaimana pengaruh pelayanan perpustakaan terhadap minat baca siswa MTs Salafiyah Wiradesa Tahun Pelajaran 2015/2016? Penelitian ini merupakanjenis penelitian lapangan karena data yang diambil berasal dari objek penelitian. Dengan rnenggunakan pendekatan kuantitatif Adapun metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket, dan dokumentasi. Sedangkan metode analisa data yang digunakan dalam menganalisa data menggunakan teknis analisis "product moment" dengan variabel X yaitu Pelayanan Perpustakaan , dengan indikator keramahan petugas, penataan buku koleksi dan tempat baca, dan variabel Y yaitu Minat Baca siswa dengan indikator kunjungan perpustakaan, meminjam buku, dan membaca buku. Hasil analisis dari penelitian dengan variabel X Pelayanan Perpustakaan dan Variabel Y Minat Baca siswa yaitu bahwa pelayanan perpustakaan dengan minat baca siswa MTs Salafiyah Wiradesa Tahun Pelajaran 2015/2016, berdasarkan pada perbandingan rh dan ft pada taraf signifikan 5% = 0,312 maupun 1 % = 0,403 kesimpulannya yakni pengaruh pelayanan perpustakaan terhadap minat baca siswa MTs Salafiyah Wiradesa Tahun Pelajaran 2015/2016 menunjukkan pengaruh yang sedang atau cukup, hal ini ditunjukkan dari basil rxy = 0,596 yang terletak pada interval 0,41 - 0,70. Dengan demikian hipotesis yang penulis ajukan dapat diterima kebenarannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSuraji, ImamUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pelayanan Perpustakaan dan Minat baca siswa.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Akhiroh Ghufron
Date Deposited: 07 Sep 2023 03:11
Last Modified: 07 Sep 2023 03:11
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/3687

Actions (login required)

View Item View Item