Mufrodah, Nurul (2015) Pengaruh Dividend Payout Ratio (DPR) dan curent ratio terhadap beta saham pada industri barang konsumsi yang terdaftar di Daftar Efek syariah (DES) periode 2009-2013. Undergraduate Thesis thesis, STAIN Pekalongan.
Text
2013110048 NURUL MUFRODAH BAB I, V DAN LAMP_1.PDF Download (11MB) |
|
Text
2013110048 NURUL MUFRODAH BAB I - V FULL TEXT_1.PDF Restricted to Registered users only Download (33MB) |
Abstract
Investasi pada dasarnya adalah sebuah penundaan konsumsi untuk waktu sekarang guna memperoleh keuntungan di masa yang akan datang. Zaman modern seperti sekarang ini investasi banyak dilakukan melalui pasar modal. Saham merupakan salah satu jenis investasi yang banyak diminati oleh para investor, karena dalam saham terdapat beberapa keuntungan yang salah satunya adalah pembagian dividen. Dalam berinvetasi pastilah kita mengenal istilah risiko. Risiko sendiri merupakan penyimpangan antara tingkat pengembalian (keuntungan) yang diharapkan atau expected return dengan tingkat pengembalian (keuntungan) actual atau actual return. Salah satu variabel akuntansi yang dapat digunakan untuk mengestimasi nilai beta (risiko) pada saham adalah Dividend Payout Ratio (DPR) dan Likuiditas (Current Ratio). Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh Dividend Payout Ratio (DPR) dan Current Ratio (CR) terhadap Beta Saham. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausatif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan objek peelitian adalah industri barang konsumsi yang terdaftar di Daftar Efek Syanah (DES) periode 2009-2013. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda serta uji hipotesis yang digunakan adalah uji t secara parsial dan uji F secara simultan dengan taraf signifikansi kurang dari 5% (0,05), serta uji koefisien determinasi (R). Dari hasil analisis data dengan uji t (parsial) menunjukkan bahwa Dividend Payout Ratio (DPR) berpengaruh terhadap Beta Saham sebesar -3,891 dengan nilai signifikansi kurang dari 5% (0,05) yaitu sebesar 0,000. Sedangkan Current Ratio juga berpengaruh terhadap Beta Saham sebesar -2,525 dengan nilai signifikansi kurang dari 5% (0.05) yaitu sebesar 0,017. Kemudian berdasarkan hasil uji F (simultan) dapat disimpulkan bahwa Dividend Payout Ratio (DPR) dan Current Ratio bersama-sama mempengaruhi Beta Saham, hal ini berdasarkan perhitungan nilai signifikansi uji F sebesar 9,365 dengan nilai signifikansi kurang dari 5% (0,05) yaitu 0,001. Dan untuk kemampuan prediksi variabel independen terhadap variabel dependen sebesar 0,330 atau 33% yang ditunjukkan oleh besarnya Adjusted R Square sebesar 33% sedangkan sisanya 67% dipengaruhi olch faktor-faktor lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Dividend Payout Ratio (DPR), current ratio, beta saham | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi |
||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | Khusnu Asirah | ||||||||
Date Deposited: | 25 Oct 2023 09:41 | ||||||||
Last Modified: | 25 Oct 2023 09:41 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/4137 |
Actions (login required)
View Item |