Implementasi pembentukan karakter demokratis dalam kegiatan leadership basic training pelajar islam Indonesia Jawa Tengah

NOVIANTI, ANDIRA (2023) Implementasi pembentukan karakter demokratis dalam kegiatan leadership basic training pelajar islam Indonesia Jawa Tengah. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2119227_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2119227_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Implementasi Pembentukan Karakter Demokratis dalam Kegiatan Leadership Basic Training Pelajar Islam Indonesia Jawa Tengah. Peneliti memfokuskan pada implementasi pembentukan karakter demokratis yang ada dalamkegiatan Leadership Basic Training. Adapun untuk rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana implementasi pembentukan karakter demokratis dalam kegiatan Leadership Basic Training Pelajar Islam Indonesia Jawa Tengah serta apa saja faktor pendukung dan penghambat implementasi pembentukan karakter demokratis dalam kegiatan Leadership Basic Training Pelajar Islam Indonesia Jawa Tengah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian lapangan. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Serta analisis data yang digunakan penelliti menggunakan reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Implementasi pembentukan karakter demokratis dalam kegiatan Leadership Basic Training Pelajar Islam Indonesia Jawa Tengah yaitu dengan melalui tiga tahapan, yaitu perencanaan meliputi membuat konsep kegiatan, materi training, dan persiapan tempat maupun kebutuhan saat training. Kemudian Proses pembentukan karakter demokratis dalam pelaksanaannya melalui dua proses, yaitu dengan di dalam maupun dilular local, terakhir melakukan evaluasi. Sedangkan untuk faktor pendukung dalam Implementasi pembentukan karakter demokratis dalam kegiatan Leadership Basic Training Pelajar Islam Indonesia Jawa Tengah diantaranya yaitu adanya silabus Leadership Basic Training, adanya instruktur, serta adanya sarana dan fasilitas yang mendukung. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kesungguhan peserta dalam mengikuti kegiatan Leadership Basic Training, metode training yang perlu adanya pembaharuan, dan fasilitas yang kurang lengkap

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHasanah, Fatmawati NurUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Karakter demokratis, leadership basic training, pelajar islam Indonesia jawa tengah.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 14 Nov 2023 01:36
Last Modified: 26 Jan 2024 09:33
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/4478

Actions (login required)

View Item View Item