Persepsi masyarakat terhadap kompetensi kepribadian guru di Desa Pesalakan Kecamatan Bandar Kabupaten Batang

Afryani, Ayu (2015) Persepsi masyarakat terhadap kompetensi kepribadian guru di Desa Pesalakan Kecamatan Bandar Kabupaten Batang. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Pekalongan.

[img] Other (Thesis)
2021211143 AYU AFRYANI BAB I - V FULL TEXT_1.PDF
Restricted to Registered users only

Download (29MB)
[img] Other (Thesis)
2021211143 AYU AFRYANI BAB I, V DAN LAMP_1 (Done).PDF

Download (13MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Kompetensi kepribadian guru mempakan kompetensi yang harus dikuasai oleh seorang pendidik. Guru merupakan seorang pendidik, dimana kepribadianya seharusnya menjadi suri tauladan bagi masyarakat dilingkunganya. Oleh karenanya kompetensi kepribadian guru menjadi sorotan oleh masyarakat di lingkunganya. Terlebih lagi Ada sebanyak 33 warga desa pesalakan yang berprofesi sebagai guru, Jumlah yang cukup banyak dalam satu desa. Oleh karena itu dengan banyaknya profesi guru di desa pesalakan peneliti ingin mengetahui Bagaimana kompetensi kepribadian guru di desa pesalakan kecamatan bandar kabupaten batang sena Bagaimana persepsi masyarakat terhadap kompetensi kepribadian guru di desa pesalakan kecamatan bandar kabupaten batang. Tujuan dari penulisan penelitian ini adalah untuk mengetahui kompetensi kepribadian guru di Desa Pesalakan Kecamatan Bandar Kabupaten Batang, untuk mengetahui persepsi masyarakat terhadap kompetensi kepribadian guru di Desa Pesalakan Kecamatan Bandar Kabupaten Batang. Adapun Jenis penelitian ini adalah studi lapangan (field research). Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Sedangkan metode pengumpulan data dalam penelitian ini wawancara, dokumentasi, dan observasi. Dalam penelitian ini penulis menggunakan analisis data deskriptif dengan menerapkan pola berpikir induktif. Kompetensi kepribadian guru di Desa Pesalakan sudah taat dengan norma agama. Hal ini ditunjukan melalui kegiatan sholat berjamaah dimasjid atau di mushola. Selain itu juga rajin mengajari anak-anak mengaji serta rutin mengikuti kegiatan keagamaan seperti pengajian dan tahlilan kemudian dalam cara bergaulnya, tidak mengkonsumsi minuman keras atau perbuatan asusila maupun perbuatan tercela lainya serta telah memiliki kepribadian yang demokratis, arif dan bijaksana. Hal ini ditunjukan ketika guru tersebut mangambil keputusan. Akan tetapi belum semua guru di desa pesalakan merasa bangga terhadap profesinya dan stabil namun telah memiliki kepribadian yang dewasa. Selain itu memahami kekurangan yang dimilikinya dan terus berusaha untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya. Dalam penelitian ini menerangkan bahwa guru di Desa Pesalakan telah memiliki kompetensi kepribadian yang beriman dan bertaqwa, serta berahklak mulia dalam kehidupan sehari-hari mereka. Namun hal ini di rasa masih kurang untuk dijadikan suri tauladan. Guru di Desa Pesalakan sudah memiliki kepribadian yang demokatis, arif dan bijaksan. Akan tetapi masyarakat menilai, guru di Desa Pesalakan belum memiliki wibawa sebagai guru. Masyarakat memandang belum semua guru memiliki kepribadian yang mantab ini. Selain itu guru di Desa Pesalakan masyoritas masih berusia muda, sehingga belum memiliki kepribadian yang stabil, namun dipandang telah memiliki kepribadian dewasa, hal ini ditunjukan melalui konsistensiguru dalam menjalani norma agama. Masyarakat menganggap guru di Desa Pesalakan jujur dan cukup sportif dalam menilai berbagai kekurangannya serta selalu berusaha menjadi lebih baik dari sebelumnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFatikhah, FatikhahUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Persepsi masyarakat, kompetensi kepribadian guru
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nani Nuryani
Date Deposited: 21 Nov 2023 02:08
Last Modified: 21 Nov 2023 02:08
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/4724

Actions (login required)

View Item View Item