Mufitasari, Henny (2019) Pengaruh religiusitas muslim, citra lembaga dan pendapatan terhadap minat membayar zakat, infak Dan shodaqoh pada LAZISNU Wiradesa. Undergraduate Thesis thesis, IAIN PEKALONGAN.
Text
Cover, Bab I - V.pdf Download (3MB) |
|
Text
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan religiusitas muslim, citra lembaga dan pendapatan terhadap rendahnya minat membayar ZIS melalui LAZISNU Wiradesa. Dalam Penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh muzakki LAZISNU Wiradesa dan teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah sampel acak (Probability Sampling). pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 78 responden. Teknik analisi data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji kualitas data, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda dan uji hipotesis. Dari hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa variabel religiusitas muslim (X1) tidak berpengaruh terhadap minat muzaki membayar ZIS di LAZISNU Wiradesa karena t hitung sebesar 0,635 < t tabel (1,991). Variabel citra lembaga (X2) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap minat muzaki membayar zakat di LAZISNU Wiradesa karena, dengan nilai t hitung 4,975 > t tabel (1,991). variabel Pendapatan (X3) tidak berpengaruh terhadap minat muzaki membayar zakat di LAZISNU Wiradesa karena nilai t hitung sebesar -0,490 < t tabel (1,991). Kemudian dari uji simultan (F) diperoleh religiusitas (X1), citra lembaga (X2) dan pendapatan (X3), secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap minat muzakki membayar zakat, infak dan shadaqah di LAZISNU Wiradesa. terlihat F hitung 9,341 dan signifikan pada 0,000 < dari α = 0,05.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Religiusitas, Citra Lembaga, Pendapatan dan Minat | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi |
||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | Yanto Yanto | ||||||||
Date Deposited: | 13 May 2020 22:36 | ||||||||
Last Modified: | 13 May 2020 22:36 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/476 |
Actions (login required)
View Item |