Perbandingan judicial review di negara Indonesia dan negara Italia

Putro, Krisna Mega Raharjo (2023) Perbandingan judicial review di negara Indonesia dan negara Italia. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
1518051_Bab I Dan Bab V. Pdf(1).pdf

Download (1MB)
[img] Text
1518051_Full Text.Pdf (2)1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Mahkamah Konstitusi Indonesia melalui website nya, diperoleh data dari tahun 2019 hingga dengan 2021, setidaknya ada 382 permohonan yang diajukan dan diperoleh data sebanyak 280 putusan. Kemudian perkara yang dikabulkan oleh Mahkamah Konstitusi yaitu berjumlah 21 dan perkara yang ditolak 112 dan tidak diterima adalah 111 dan sebanyak 36 perkara ditarik kembali, gugur dan tidak berwenang. Konteks isu hukum ketatanegaraan di Indonesia di bidang kewenangan lembaga negara banyak sekali permohonan untuk mengajukan pengujian undang-undang kepada Mahkamah Konstitusi yang ada di Indonesia. Konstitusi Indonesia saat ini menganut sistem judicial review dengan mekanisme sistem pengujian undang-undang setelah undang-undang itu telah disahkan atau diundangkan, sehingga tidak ada langkah preventif dari sistem yang digunakan saat ini yang menjadikan kekosongan hukum yang apabila undang-undang itu tidak sesuai dengan konstitusi. Dengan tidak adanya langkah preventif yang dilakukan oleh Mahkamah Kontitusi di Indonesia Maka dari itu penelitian ini akan membandingkan sistem Judicial Review di Italia yang menerapkan Abstrack Review. Tujuan peneilitian ini untuk menjelaskan bagaimana model judicial review antara negara Indonesia dengan negara Italia dan menganalis bagimana akibat hukum judicial review antara negara Indonesia dengan Negara Italia. Penelitian ini menggunakan metode dengan yuridis normatif melalui pendakatan perundang-undangan, konseptual dan perbandingan untuk menelaah perbandingan pengujian undang-undang antara negara Indonesia dengan negara Italia. Berdasarkan hasil analisis penelitian ini dalam perbandingan jjudicial review di Negara Indonesia dan Negara Italia mendapatkan hasil model judicial review yang di anut oleh negara italia lebih bagus karena menerapkan abstrack review sehingga menjadi langkah preventif bagi Mahkamah Kostitusi untuk mencegah persoalan dalam Undang-undang yang inkonstitusional.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorDiniyanto, AyonUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Judicial, konstitusi, conceil
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.2 Politik Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 340 Law (Ilmu Hukum) > 342 Constitutional and Administrative Law/Hukum Tata Negara
Divisions: Fakultas Syariah > Prodi Hukum Tata Negara
Depositing User: UIN Gus Dur Fasya
Date Deposited: 25 Nov 2023 03:14
Last Modified: 01 Feb 2024 03:12
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/4887

Actions (login required)

View Item View Item