Pengaruh Kompensasi, Motivasi Dan Gaya Kepemimpinan Islam Terhadap Kinerja Karyawan Home Industry Tahu Di Kelurahan Proyonanggan Utara Kecamatan Batang

Amaliyah, Khomsin (2023) Pengaruh Kompensasi, Motivasi Dan Gaya Kepemimpinan Islam Terhadap Kinerja Karyawan Home Industry Tahu Di Kelurahan Proyonanggan Utara Kecamatan Batang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
4119153_COVER_BAB I DAN BAB V.PDF

Download (36MB)
[img] Text
4119153_FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (24MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

ABSTRAK KHOMSIN AMALIYAH, Pengaruh Kompensasi, Motivasi, dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan Home Industry Tahu Di Kelurahan Proyonanggan Utara Kecamatan Batang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kompensasi, motivasi, dan gaya kepemimpinan berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap kinerja karyawan Home Industry tahu di Kelurahan Proyonanggan Utara Kecamatan Batang. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode pengumpulan data dengan penyebaran kuesioner yang sudah diuji valid serta reliabel dengan mengambil sampel sebanyak 57 responden yang merupakan karyawan home industry tahu di Kelurahan Proyonanggan Utara Kecamatan batang. Teknik pengambilan sampel menggunakan non probability samping yaitu sampel jenuh. Penelitian ini dengan cara metode analisis data uji regresi linier berganda melalui bantuan IBM SPSS 26. Penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kompensasi tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan ditunjukkan dengan hasil uji yaitu nilai sig 0,367>0,05 dan thitung 0,910< ttabel 1,674. Variabel Motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan ditunjukkan dengan hasil uji yaitu nilai sig 0,000<0,05 dan thitung 4,581> ttabel 1,674. Kemudian variabel gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan ditunjukan dengan hasil uji yaitu nilai sig 0,013<0,05 dan thitung 2,568> ttabel 1,674. Secara simultan variabel kompensasi, motivasi, dan gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan home industry tahu di Kelurahan Proyonanggan Utara Kecamatan Batang ditunjukkan dengan hasil uji Fhitung 17,758> Ftabel 2,78. Implikasi dari penelitian ini untuk perusahaan yaitu dapat digunakan sebagai acuan atau pandangan dalam menyelesaikan permasalahan dan menentukan kebijakan terkhusus penyesuaian pada kompensasi, motivasi dan gaya kepemimpinan untuk peningkatan kinerja karyawan. Bagi akademisi penelitian ini dapat dijadikan bahan referensi untuk penelitian selanjutnya dengan pembahasan yang lebih luas dan tajam terkait tema yang diangkat. Kata kunci: Kompensasi, Motivasi, Gaya Kepemimpinan, dan Kinerja Karyawan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorTamamudin, TamamudinUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kompensasi, Motivasi, Gaya Kepemimpinan dan Kinerja Karyawan
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah
Depositing User: UIN Gus Dur Febi
Date Deposited: 25 Nov 2023 05:47
Last Modified: 25 Nov 2023 05:47
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/4954

Actions (login required)

View Item View Item