Sari, Arzaqina Maulidya (2023) Pengaruh Model Pembelajaran learning cycle 5E terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Kelas VIII MTs YMI Wonopringgo. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
Arzaqina Maulidya Sari (2618111) Bab I-V.pdf Download (5MB) |
|
Text
Arzaqina Maulidya Sari (2618111) Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (25MB) |
Abstract
Kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII MTs YMI Wonopringgo masih tergolong rendah. Salah satu faktor penting dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa adalah penggunaan model pembelajaran karena dapat merangsang kemampuan matematis dan keaktifan siswa. Model pembelajaran learning Cycle 5E merupakan model pembelajaran yang berpedoman pengalaman dan pengetahuan siswa sebelumnya yang dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana penerapan model pembelajaran learning cycle 5E pada siswa kelas VIII MTs YMI Wonopringgo? 2) Bagaimana kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII MTs YMI Wonopringgo dengan menggunakan model pembelajaran learning cycle 5E? 3) Bagaimana kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII MTs YMI Wonopringgo dengan menggunakan model pembelajaran konvensional? 4) Apakah terdapat pengaruh penerapan model learning cycle 5E terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis pada siswa kelas VIII MTs YMI Wonopringgo? Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan pengambilan sampel dengan cluster random sampling. Sampel yang digunakan kelas VIII A dan VIII B. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi dan instrumen tes yakni pretest dan posttest. Analisis data yang digunakan menggunakan uji independent sample t-test dengan bantuan aplikasi SPSS 25.0 for Windows Version. Hasil penelitian menunjukan bahwa: rata-rata hasil observasi pelaksanaan pembelajaran aktivitas guru di kelas eksperimen mencapai 89,96% masuk ke dalam kategori sangat baik dan hasil data rata-rata observasi dari pelaksanaan aktivitas siswa memperoleh presentase sebesar 84,87% dikategorikan sangat baik; Kemampuan pemecahan masalah matematis pada siswa kelas eksperimen yang semula 58,00 naik menjadi 88,20; Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang semula memperoleh rata-rata 56,80 naik menjadi 79,53; Model pembelajaran learning cycle 5E berpengaruh terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis pada siswa kelas VIIII MTs YMI Wonopringgo dibuktikan dengan rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa dengan model pembelajaran learning cycle 5E sebesar 88,20 lebih tinggi dari pada rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa dengan model pembelajaran kovensional yakni 79,53.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Learning Cycle 5E, Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa | ||||||||
Subjects: | 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan 500 NATURAL SCIENCE AND MATHEMATICS (ILMU PENGETAHUAN DAN MATEMATIKA) > 510 Mathematics (Matematika) > 510 Mathematics/Matematika |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris Matematika | ||||||||
Depositing User: | Rosi Rosi | ||||||||
Date Deposited: | 08 Dec 2023 04:48 | ||||||||
Last Modified: | 08 Dec 2023 04:48 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/5339 |
Actions (login required)
View Item |