Ketahanan keluarga beda agama di Kabupaten Tegal (Studi Analisis Di Dukuh Jomblang Desa Dukuhwringin Kecamatan Slawi KabupateneTegal)

Yusuf, Salafudin (2022) Ketahanan keluarga beda agama di Kabupaten Tegal (Studi Analisis Di Dukuh Jomblang Desa Dukuhwringin Kecamatan Slawi KabupateneTegal). Masters thesis, Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text (Thesis)
5120021-Bab1&5.pdf

Download (7MB)
[img] Text (Thesis)
5120021-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Tesis ini membahas ketahanan keluarga beda agama. Terinspirasi oleh adanya fenomena yang terjadi di Dukuh Jomblang Desa Dukuhwringin Kecamatan Slawi Kabupaten Tegal, yaitu adanya pluralisme agama yang menyebabkan terbentuknya pasangan beda agama dan keluarga beda agama. Terjadinya pasangan dan keluarga beda agama ini tentunya akan rawan terhadap konflik. Akan tetapi dalam kenyataannya mereka yang memiliki keluarga beda agama masih bisa bertahan dalam menjalin hubungan keluarganya. Atas dasar pemikiran tersebut, maka yang menjadi masalah adalah : 1) Apakah faktor yang mempengaruhi keluarga beda agama di dukuh Jomblang, Desa Dukuhwringin, Kecamatan Slawi sehingga masih bisa bertahan? 2) Bagaimana cara keluarga beda agama mempertahankan ketahanan keluarga? Tujuan yang ingin dicapai dalam tesis ini adalah 1) Menganalisa faktor yang mempengaruhi bertahannya keluarga beda agama, dan 2) Menganalisa cara mereka mempertahankan ketahanan keluarganya. Adapun kegunaannya adalah untuk memperbaiki sistem keluarga beda agama agar tetap dalam jalur ketaatan terhadap agama yang dianutnya. Dengan pendekatan kualtatif, yakni menekankan analisisnya pada proses penyimpulan induktif serta pada analisis terhadap dinamika hubungan antara fenomena yang diamati. Data diperoleh dari wawancara, observasi dan dokumentasi yang diolah menjadi informasi. Hasil penelitian ini adalah 1) Bahwa keluarga beda agama di Dukuh Jomblang Desa Dukuhwringin Kecamatan Slawi bisa bertahan menjaga ketahanan keluarga karena dipengaruhi oleh ketahanan fisik dengan terpenuhinya masalah ekonomi, ketahanan sosial yang berkaitan dengan komunikasi, dan ketahanan psikologis keluarga yang berkaitan dengan penyelesaian masalah. 2) Cara yang dilakukan oleh keluarga beda agama dalam menciptakan ketahanan keluarga adalah : a) Berusaha mentaati komitmen waktu menikah untuk hidup bersama, b) Berusaha memahami hakekat perkawinan yang menyatukan dua unsur yang berbeda, c) Melakukan adaptasi satu dengan lainnya, d) Menghargai dan berbuat baik kepada anggota keluarga, e) Melaksanakan sesuatu sesuai dengan tugas dan kewajiban dalam hidup keluarga, f) Berkomunikasi dan bertutur kata dengan baik dan sopan, g) Menjalin hubungan yang akrab dengan anggota keluarga lain, h) Sesama anggota keluarga menjadi motivator pendorong satu sama lain, i) Selalu memiliki rasa kebersamaan dan kesetiakawanan j) Membangun norma adat dan budaya, k) Menerapkan prinsip kesetaraan dalam rumah tangga.

Item Type: Thesis (Masters)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorTrigiyatno, AliUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Thesis advisorMakrum, MakrumUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Ketahanan Keluarga, Keluarga Beda agama.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4.3 Hukum Keluarga, Hukum Perkawinan, Hukum Pernikahan Menurut Islam, Munakahat
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 340 Law (Ilmu Hukum) > 346.01 Domestic Relations, Family Law, Marriage/Hukum Keluarga, Hukum Pernikahan
Divisions: Pascasarjana > Magister Hukum Keluarga
Depositing User: Ridho Aji Anggana
Date Deposited: 30 Nov 2023 01:50
Last Modified: 30 Nov 2023 01:50
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/5514

Actions (login required)

View Item View Item