Pengaruh Gaya Kepemimpinan Kepala Madrasah Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Guru Di MI Islamiyah Krengseng Batang

Pamularsih, Lilik (2023) Pengaruh Gaya Kepemimpinan Kepala Madrasah Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Guru Di MI Islamiyah Krengseng Batang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
5321024 - Cover_Bab I_Bab V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
5321024 - Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan Kepala Madrasah terhadap kinerja guru MI; menganalisis pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja guru MI; dan menganalisis pengaruh antara gaya kepemimpinan Kepala Madrasah dan lingkungan kerja terhadap kinerja guru MI. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan jenis ex-post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru MI di MI Islamiyah Krengseng Batang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh yaitu semua populasi dijadikan sebagai sampel yang berjumlah 15 guru. Instrumen yang digunakan menggunakan lembar kuesioner. Teknik analisis data menggunakan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan Kepala Madrasah memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kinerja guru MI Islamiyah Krengseng Batang ( t hitung = 9,364 > nilai t tabel = 2,178 dengan nilai taraf signifikansi 0,00 < 0,05). Hasil penelitian menunjukan bahwa lingkungan kerja mempunyai pengaruh yang kurang signifikan terhadap kinerja guru MI Islamiyah Krengseng Batang ( t hitung = -3,109 < t tabel = 2,178 dengan nilai taraf signifikansi 0,009 < 0,05 ). Nilai koefisien regresi pada variabel gaya kepemimpinan (X1) sebesar 1,453, nilai koefisien regresi variabel lingkungan kerja (X2) sebesar -1, 457. Kemudian nilai koefisien determinasi menunjukkan bahwa kedua variabel independen yang digunakan memiliki kontribusi sebesar 88,4% dalam mempengaruhi variabel dependen Kinerja guru di MI Islamiyah Krengseng Batang.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMahmudah, Umi19840710202001D2023UNSPECIFIED
Thesis advisorRohman, Taufiqur19820110202001D1030UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Gaya kepemimpinan, kepala madrasah, lingkungan kerja, kinerja guru
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Pascasarjana > Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UIN Gus Dur Pascasarjana
Date Deposited: 04 Dec 2023 06:46
Last Modified: 02 Feb 2024 05:11
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/5717

Actions (login required)

View Item View Item