Penerapan metode Ziyadah, Takrir, Sima`I dalam menghafal Al Quran di MA Dr. Ibnu Mas’ud Wiradesa Kabupaten Pekalongan

Saefudin,, Saefudin, (2019) Penerapan metode Ziyadah, Takrir, Sima`I dalam menghafal Al Quran di MA Dr. Ibnu Mas’ud Wiradesa Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I - V.pdf

Download (998kB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id

Abstract

Metode memiliki peran yang sangat penting dalam proses belajar mengajar karena metode turut menentukan tercapai dan tidaknya tujuan pembelajaran yang telah direncanakan sebelumnya. Terlebih lagi dalam menghafal Alquran, agar mendapatkan hasil yang maksimal. Menghafal Alquran merupakan suatu perbuatan yang sangat terpuji dan mulia. Dengan menghafal Alquran pula kemurnian dan keaslian Alquran dapat terjaga. Sangat wajar apabila Islam menganjurkan umatnya untuk berlomba-lomba dalam menghafal Alquran. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini, Bagaimana penerapan metode ziyadah, takrir, sima`i dalam menghafal Alquran di MA Dr. Ibnu Mas’ud Wiradesa Kabupaten Pekalongan?. Faktor-faktor apa saja yang mendukung dan menghambat penerapan metode ziyadah, takrir, sima`i dalam menghafal Alquran di MA Dr. Ibnu Mas’ud Wiradesa Kabupaten Pekalongan?. Adapun tujuan penelitian untuk mendeskripsikan penerapan metode ziyadah, takrir, sima`i dalam menghafal Alquran di MA Dr. Ibnu Mas’ud Wiradesa Kabupaten Pekalongan dan untuk mendeskripsikan faktor-faktor yang mendukung dan menghambat dalam penerapan metode ziyadah, takrir, sima`i dalam menghafal Alquran di MA Dr. Ibnu Mas’ud Wiradesa Kabupaten Pekalongan. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang dilakukan di tempat terjadinya gejala-gejala yang diselidiki dan merupakan penelitian yang mendalam. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data bersifat deskriptif kualitatif dan teknik analisis data menggunakan teknik analisis model Miles and Huberman. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metode ziyadah, takrir, sima`i dalam menghafal Alquran di MA Dr. Ibnu Mas’ud Wiradesa Kabupaten Pekalongan mampu memberikan peranan yang penting dalam meningkatkan dan menjaga hafalan. Penerapan metode menghafal Alquran tersebut pertama perancanaan meliputi, perancanaan Tahfidzul Quran menjadi program unggulan dan ciri khas MA Dr. Ibnu Mas`ud Wiradesa Pekalongan, perencanaan target Tahfidzul Quran, perancanaan KKM (Kriteria Ketuntasan Minimum), dan perencanaan kurikulum Tahfidzul Quran. Kedua pelaksanaan dengan menggunakan tiga metode, yaitu metode ziyadah, metode takrir, dan metode sima`i. Ketiga evaluasi melalui dua cara, yaitu dengan teknik test dan non test. Faktor pendukung, yaitu Siswa bisa diajak kerjasama saat pembelajaran, Siswa bisa menerapkan metode, Semangat belajar Siswa tinggi, Kemampuan guru dalam mengajar dan memberikan materi, dan Siswa menjadi prioritas utama. Faktor penghambat, yaitu Siswa kurang disiplin, Jam pelajaran Tahfidzul Quran kurang atau terbatas, dan Siswa kurang lancar dalam membaca Alquran.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHuda, MiftahulUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Metode Menghafal Alquran
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Akhiroh Ghufron
Date Deposited: 28 May 2020 02:03
Last Modified: 28 May 2020 02:03
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/572

Actions (login required)

View Item View Item