Prasetyani, Ulvia Sekar (2021) Kesesuainan Sewa Menyewa Kamera Di Ferdi Kamera Desa Balutan Comal Pemalang (Dengan Fatwa Dsn-Mui No. 09/Dsn-Mui/Iv/2000 Tentang Pembiayaan Ijarah). Masters thesis, IAIN Pekalongan.
Text
1217049-Bab1&5.pdf Download (1MB) |
|
Text
1217049-Fulltext.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Ulvia Sekar Prasetyani, Nim 1217049, 2021, “Kesesuaian Sewa Menyewa Kamera di Ferdi Kamera Desa Balutan Comal Pemalang dengan Fatwa DSN- MUI Nomor 09/DSN-MUI/IV/2000 Tentang Pembiayaan Ijarah”, Skripsi Jurusan Hukum Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan. Pembimbing: Dr. H. Sam’ani Syaroni, M.Ag Di zaman modern yang semakin canggih, kebutuhan manusia akan perangkat elektonik semakin pesat. Salah satunya yakni kamera, kamera merupakan salah satu kebutuhan masyarakat karena manfaatnya dalam mengambil gambar disetiap moment berharga. Namun dikarenakan harganya yang relatif mahal menyebabkan masyarakat enggan menggunakannya.Keadaan ini dimanfaatkan oleh beberapa orang untuk membuka peluang usaha persewaan kamera, usaha ini memudahkan masyarakat yang ingin menggunakan kamera tanpa harus mengeluarkan biaya yang cukup mahal untuk membeli kamera. Salah satu permasalahan yang muncul terkait persewaan kamera yaitu adanya jahalah atau ketidakjelasan terkait kemanfaatan yang menjadi objek barang yang disewakan yang ada di ferdi kamera. Tujuan penelitian ini yakni untuk mengetahui praktik sewa-menyewa kamera yang ada di ferdi kamera dan praktik sewa-menyewa kamera berdasarkan fatwa DSN Nomor 09/DSN-MUI/IV/2000 tentang pembiayaan ijarah. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan teknik analisisnya menggunakan deskriptif kualitatif. Berdasarkan penelitian yang dilakukan diperoleh hasil: Pertama, praktik pelaksanaan sewa-menyewa yang ada di ferdi kamera sudah memenuhi rukun sewa-menyewa (ijarah). Namun, syarat dalam hal manfaat barang dan sewa belum terpenuhi karena mengandung jahàlah atau ketidakjelasan. Kedua, dalam fatwa DSN Nomor 09/DSN-MUI/IV/2000 tentang pembiayaan ijarah, pelaksanaan akad sewa-menyewa kamera belum sepenuhnya terpenuhi yang ada di ketentuan objek ijarah poin 5 dan 6. Poin 5 “manfaat harus dikenali secara spesifik sedemikian rupa untuk menghilangkan jahàlah atau ketidakjelasan yang akan mengakibatkan sengketa” serta poin 6 “spesifikasi manfaat harus dinyatakan dengan jelas termasuk jangka waktunya bisa juga dikenali dengan spesifikasi dan identifikasi fisik”. Ketentuan ini tidak dijalankan di tempat persewaan dalam hal penjelasan terperinci mengenai pemanfaatan, pelaksanaan serta teknis penggunaan kamera tersebut dan itu dilakukan secara terus menerus jika terjadi kesalahan maka pihak penyewa mengganti rugi atas barang yang disewa sehingga penyewa meraga dirugikan dalam hal kemanfaatan objek barang sehingga melanggar ketentuan objek ijarah
Item Type: | Thesis (Masters) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Sewa Menyewa Kamera Menurut Fatwa DSN-MUI | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4.2 Muamalat, Muamalah 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 340 Law (Ilmu Hukum) > 343.07 Regulation of Economic Activity/Regulasi Ekonomi, Peraturan Kegiatan Ekonomi, Hukum Industri |
||||||||
Divisions: | Pascasarjana > Magister Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | Ari Sugeng | ||||||||
Date Deposited: | 23 Dec 2023 06:51 | ||||||||
Last Modified: | 05 Jan 2024 08:35 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/6469 |
Actions (login required)
View Item |