Implementasi strategi pembelajaran PAI berbasis ICT (information and communication technology) di SMA Islam Plus Al Bayan Pekalongan

Aini, Nur (2018) Implementasi strategi pembelajaran PAI berbasis ICT (information and communication technology) di SMA Islam Plus Al Bayan Pekalongan. Masters thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I - V.pdf

Download (5MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id

Abstract

Strategi pembelajaran merupakan faktor yang sangat penting untuk diperhatikan oleh guru guna mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan, khususnya pada pembelajaran PAI (Pendidikan Agama Islam). Pembelajaran yang cenderung konvensional akan membuat siswa merasa bosan dan tidak bersemangat dalam belajar. Dengan demikian, salah satu upaya yang bisa dilakukan oleh guru PAI adalah dengan menerapkan strategi pembelajaran berbasis ICT, yang mana mulai dari perencanaan, pelaksanaan, sampai dengan evaluasi pembelajarannya memanfaatkan ICT. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana perencanaan pembelajaran PAI berbasis ICT di SMA Islam Plus Al Bayan Pekalongan? 2) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran PAI berbasis ICT di SMA Islam Plus Al Bayan Pekalongan? 3) Bagaimana evaluasi dalam pembelajaran PAI berbasis ICT di SMA Islam Plus Al Bayan Pekalongan?. Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk menganalisis perencanaan pembelajaran PAI berbasis ICT di SMA Islam Plus Al Bayan Pekalongan. 2) Untuk menganalisis pelaksanaan pembelajaran PAI berbasis ICT di SMA Islam Plus Al Bayan Pekalongan. 3) Untuk menganalisis evaluasi dalam pembelajaran PAI berbasis ICT di SMA Islam Plus Al Bayan Pekalongan. Kegunaan penelitian ini adalah: Memberikan masukan bagi dunia pendidikan agar bisa memberikan dukungan dalam penerapan strategi pembelajaran PAI berbasis ICT, dan menjadi referensi dalam penelitian sejenis. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Pengumpulan data melalui: interview, observasi dan dokumentasi. Langkah-langkah analisis data adalah dengan tiga tahapan, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah: 1) Dalam merencanaan pembelajaran PAI berbasis ICT, guru melakukan berbagai persiapan, seperti membuat silabus dan RPP, serta menentukan dan merancang metode dan media pembelajaran berbasis ICT. 2) Dalam pelaksanaan pembelajaran PAI, guru menggunakan pendekatan saintifik dengan model discovery learning, serta menerapkan strategi pembelajaran interaktif berbasis ICT dan kooperatif berbasis ICT. Adapun metode pembelajaran berbasis ICT yang digunakan adalah metode pembelajaran model pokemon go dan video presentasi. 3) Dalam evaluasi pembelajaran berbasis ICT, yang digunakan adalah kuis pembelajaran menggunakan web quizizz untuk pre dan post tes, model go and run untuk penilaian harian, dan untuk UTS, UAS maupun UKK menggunakan tes tertulis dengan memanfaatkan aplikasi zipgrade. . . Learning strategy is very important factor should be known by the teacher in order to achieve learning goals, especially in Islamic Education. The conventional styles of teaching cause the students getting bored easily and have no spirit to study. So that, one of the strategies that can be applied by the teacher is the based ICT teaching strategy, in which the study plans, process and evaluation will be based on ICT. The problem formulations in this research are: 1) How the ICT base of Islamic Education learning plan in SMA Islam Plus Bayan Pekalongan? 2) How the ICT base of Islamic Education learning process in SMA Islam Plus Bayan Pekalongan? 3) How the ICT base of the Islamic Education learning evaluation in SMA Islam Plus Bayan Pekalongan?. The aims of this research are: 1) To analyse the ICT base of Islamic Education learning plan in SMA Islam Plus Bayan Pekalongan. 2) To analyse the ICT base of Islamic Education learning process in SMA Islam Plus Bayan Pekalongan. 3) To analyse the ICT base of the Islamic Education learning evaluation in SMA Islam Plus Bayan Pekalongan. The uses of this researce are to enrich and support the academic references in applying the Islamic Education learning strategy whic is based on ICT, and also become the references of the next similar research. This research blongs to quantitative descriptive method. The process of data gathering is through: interviewing, observating, and documenting. The stages on data analysis consists of three steps, they are data reduction, data presentation and concluding. The results of this research are: 1) In ICT base learning planing, teacher makes a plan like lesson plan. Then teacher decides the ICT base methods and media to use. 2) In learning process, the teacher applies scientific approach with discovery learning model, and the ICT base interactive and cooperative strategies. Therefore the learning ICT base method uses the Pokemon Go learning model and also video presentation. 3) In ICT base learning evaluation, the used are using web quizizz for pre and post tes, go and run model for daily evaluation, therefore the midterm and final test usethe written test with zipgrade aplication.

Item Type: Thesis (Masters)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorUntung, SlametUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Thesis advisorSopiah, SopiahUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Strategi Pembelajaran, Pendidikan Agama Islam, ICT (Information and Communication Technology) Learning Strategy, Islamic Religious Education, ICT (Information and Communication Technology)
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4 Fikih, Fiqih, Fiqh, Hukum Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 340 Law (Ilmu Hukum) > 346.01 Domestic Relations, Family Law, Marriage/Hukum Keluarga, Hukum Pernikahan
Divisions: Pascasarjana > Magister Hukum Keluarga
Depositing User: Nani Nuryani
Date Deposited: 12 Jun 2020 04:29
Last Modified: 12 Jun 2020 04:29
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/655

Actions (login required)

View Item View Item