Rochi, Sachi (2019) Peran edukatif orang tua dalam memotivasi belajar anak (studi kasus pada keluarga nelayan di Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan). Masters thesis, IAIN Pekalongan.
Text
Cover, Bab I - V.pdf Download (3MB) |
|
Text
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Keterlibatan orang tua adalah suatu derajat yang ditunjukkan orang tua dalam hal ketertarikan, berpengetahuan, dan kesediaan untuk berperan aktif dalam aktivitas anak sehari-hari. Sebagian besar orang tua kurang terlibat langsung dengan kegiatan yang bersifat akademik, dikarenakan keterbatasan sebagai pendamping belajar anak. Tingkat pendidikan orang tua merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi motivasi belajar anak. Semakin tinggi pendidikan dan wawasan yang dimiliki orang tua, semakin tinggi pengaruhnya dalam mendidik anak yang pada akhirnya meningkatkan motivasi belajar anak ke arah yang lebih baik. Peneliti tertarik untuk melakukan penelitian yang berjudul Peran Edukatif Orang tua dalam Memotivasi Belajar Anak (Studi Kasus pada Keluarga Nelayan di Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan). Rumusan masalah yang penulis teliti adalah bagaimana peran edukatif orang tua dalam memotivasi belajar anak pada keluarga nelayan di Kecamatan Wonokerto, apa saja faktor pendukung dan penghambat peran edukatif orang tua dalam memotivasi belajar anak di Kecamatan Wonokerto, apa implikasi peran edukatif orang tua bagi motivasi belajar anak pada keluarga nelayan di Kecamatan Wonokerto. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian ini dikategorikan penelitian lapangan (field research). Pengumpulan datanya dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Peran Edukatif yang dilaksanakan orang tua pada keluarga nelayan di Kecamatan Wonokerto, yaitu: menemani anak saat belajar, menyediakan tempat yang nyaman untuk belajar, memberikan penjelasan dan bimbingan kepada anak, mengajak anak untuk berdiskusi, memberikan motivasi kepada anak. Faktor pendukung dan penghambat orang tua dalam melaksanakan peran edukatif untuk memotivasi belajar anak yaitu, faktor pendukung: semangat dalam diri anak, buku-buku penunjang yang lengkap, lingkungan yang kondusif, hadiah untuk anak yang berprestasi. Faktor penghambat: tingkat pendidikan orang tua yang rendah, keterbatasan waktu orang tua dalam mendampingi belajar anak, kondisi anak. Implikasi peran edukatif orang tua bagi motivasi belajar anak yaitu : orang tua yang melaksanakan peran edukatif, anak-anaknya mempunyai sikap disiplin yang tinggi. Orang tua yang melaksanakan peran edukatif, anak-anaknya mempunyai prestasi yang baik di sekolah. orang tua yang melaksanakan peran edukatif tidak mengalami masalah dalam mendorong anaknya untuk berprestasi. Parental involvement is a degree indicated parent in term of interest, knoeledgeable, and willingness to play an active role in daily children activities. Most of parent less directly involved with academic activities, due to of limitation as a child learning companion. The higher education and insight of parents can be influential in educating children’s, finally it can improve children’s learning motivation to a better way. Researchers are interested conducting research entitled educative role of parent in motivating children’s learning (case studies of fisherman families in Wonokerto Pekalongan). Formulation of the problem is how educataive role of parent in motivating children’s learning on fisherman families in Wonokerto. What are the supporting and inhibiting factors educative role of parent in motivating children’s learning on fisherman families in Wonokerto. What are the implication of educative role of parent for children’s learning motivation on fisherman families in Wonokerto. This research using qualitative approach and the genre is field research. The data collecting techniques included interviews, observations and documentations. The results of the study indicated that educational role implemented by parent on fisherman families in Wonokerto is accompany the child while studying, provide a comfortable place to study, provide explanations and guidance to children, invite children to discuss, provide motivation to children. The supporting and inhibiting factors educative role of parent in motivating children’s learning on fisherman families in Wonokerto, supporting factors: passion in children, complete supporting books, a conducive invironment, prize for outstanding children, inhibiting factors: low parent education level, limited time of parent to accompany children in learning, condition of the child. Implication of educative role of parent for children learning motivation is parrent who carry out educational role, her children have high discipline. Parrent who carry out educational role, her children have good achievement in school. Parrent who carry out educational role, don’t have problems in encouraging their children to get achievement.
Item Type: | Thesis (Masters) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Peran Edukatif Orang tua, Motivasi belajar Anak, Keluarga Nelayan Educative Role of Parent, Children Learning Motivation and Fisherman Families | ||||||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||||||
Divisions: | Pascasarjana > Magister Pendidikan Agama Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Nani Nuryani | ||||||||||||
Date Deposited: | 12 Jun 2020 05:53 | ||||||||||||
Last Modified: | 12 Jun 2020 05:53 | ||||||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/662 |
Actions (login required)
View Item |