Upaya Meningkatkan Pemahaman Belajar Siswa Pada Pembelajaran Ilmu Tajwid Hukum Lam Jalalah Kelas Illb Melalui Metode Small Group Di MSI 14 Medono

MAZIDAH, MAZIDAH (2015) Upaya Meningkatkan Pemahaman Belajar Siswa Pada Pembelajaran Ilmu Tajwid Hukum Lam Jalalah Kelas Illb Melalui Metode Small Group Di MSI 14 Medono. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN ) Pekalongan.

[img] Text (thesis)
2021311107 MAZIDAH BAB I, V DAN LAMP_1.PDF

Download (9MB)
[img] Text (thesis)
2021311107 MAZIDAH BAB I - V FULL TEXT_1.PDF
Restricted to Registered users only

Download (19MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Latar belakang penulisan skripsi ini adalah berawal dari bahwasanya belajar ilmu tajwid dengan baik dan benar merupakan tujuan utama dalam pembelajaran BTQ, untuk itu sebagai pengajar merasa perlu mengadakan perbaikan apabila dalam pembelajaran tersebut peserta didik mengalami kesulitan dalam belajar ilmu tajwid. Masih adanya peserta didik kelas Illb di MSI 14 Medono yang tidak dapat menyerap materi secara baik yang mengakibatkan nilai hasil belajar siswa belum mencapai kriteria ketuntasan kelas yang beik yaitu 75%, maka peneliti merasa perlu melakukan penelitian dengan tema upaya meningkatan pemahaman belajar siswa dan memilih metode yang sesuai dengan permasalahan tersebut di atas. Rumusan masalah yang diharapkan dalam penelitian ini, yaitu: Apakah metode small group dapat meningkatkan pemahaman belajar siswa kelas IIlb pada pembelajaran ilmu tajwid hukum lam jalalah?. Adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh tingkat pemahaman siswa kelas IIlb di 14 Medono pada materi hukum Lam Jalalah, dan untuk mengetahui apakah metode small group dapat meningkatkan pemahaman belajar siswa kelas Illb pada pembelajaran Ilmu Tajwid di MSI 14 Medono. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Adapun teknik pengumpulan data diperoleh dengan menggunakan dokumentasi, tes dan hasil observasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan jenis data kuantitatif (nilai hasil belajar siswa) dan data kualitatif (pengamatan keaktifan siwa dalam mengikuti pembelajaran). Hasil penelitian ini membuktikan adanya peningkatan pemahaman belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran ilmu tajwid dengan menggunakan metode small group, yang mana peningkatan tersebut dapat dilihat dari nilai hasil tes yang dilaksanakan per siklus selama penelitian ini berlangsung. Adanya hasil peningkatan tersebut dapat dilihat hasil pemahaman siswa padakondisi awal atau pada pra siklus pemahaaman siswa baru mencapai skor rata-rata 61,2 atau kategori cukup. Setelah diberi tindakan pada siklus I skor rata-rata yang dicapai siswa pada siklus I adalah 66 yang berarti ada peningkatan skor 4,8 %. Kondisi awal dan siklus I diperbaiki lagi kelemahannya dan kekurangannya pada siklus II. Hasil observasi pada siklus II lebih meningkat jika dibandingkan dengan siklus I. Pada siklus II ini rata-rata yang dicapai siswa adalah 80 atau kategori amat baik, yang berarti ada peningkatan skor dari siklus I yaitu 14 %. Ini membuktikan bahwa adanya peningkatan pemahaman belajar siswa dengan menggunakan metode small group. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan akan menjadi bahan informasi dan masukan bagi mahasiswa, para tenaga pendidik, para peneliti, dan semua pihak yang membutuhkan di lingkungan STAIN Pekalongan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKholis, NurUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pemahaman Belajar, Ilmu Tajwid,Metode Small Group
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Akhiroh Ghufron
Date Deposited: 24 Jan 2024 01:29
Last Modified: 24 Jan 2024 01:29
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/6890

Actions (login required)

View Item View Item