Edusufisme (studi peran tasawuf terhadap pendidikan spiritual pada Jama’ah Tarekat Shiddiqiyyah Desa Sembungjambu Kecamatan Bojong Pekalongan)

Anjania, Nurmila (2018) Edusufisme (studi peran tasawuf terhadap pendidikan spiritual pada Jama’ah Tarekat Shiddiqiyyah Desa Sembungjambu Kecamatan Bojong Pekalongan). Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I - V.pdf

Download (6MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Tasawuf merupakan falsafah yang dimaksudkan untuk meningkatkan jiwa seorang manusia, secara moral lewat latihan-latihan praktis yang tertentu. Kadang untuk menyatakan pemenuhan fana dalam realitas yang tertinggi serta pengetahuan tentang-Nya secara intuitif, tidak secara rasional, yang buahnya yaitu kebahagiaan rohaniah. Adapun masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah yang Pertama, Bagaimana bentuk pendidikan spiritual yang ada dalam tarekat Shiddiqiyah Desa Sembungjambu?Kedua, Bagaimana peran tasawuf terhadap pendidikan spiritual pada jama’ah tarekat Shiddiqiyah Desa Sembungjambu?Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui bentuk pendidikan spiritual yang terdapat dalam tarekat Shiddiqiyah Desa Sembungjambu. Untuk mengetahui bentuk pendidikan spiritual tarekat Shiddiqiyyah dan peran tasawuf terhadap pendidikan spiritual pada jama’ah tarekat Shiddiqiyah Desa Sembungkambu. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan metode kualitatif dan pendekatan sosiologi. Sumber data terdiri dari sumber data primer, dan sumber data sekunder. Sumber data primer dari pengurus dan jama’ah tarekat Shiddiqiyah Desa Sembungjambu, dan sumber data sekunder berasal dari buku-buku, literatur-literatur, jurnal dan dokumen-dokumen lain yang relevan. Metode pengumpulan data diperoleh dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi sebagai pendukung. Adapun metode analisis data menggunakan deskriptif analisis. Hasil dari penelitian ini adalahpertama,bahwa tasawuf menurut pengurus tarekat Shiddiqiyah adalah sebuah disiplin ilmu yang didalamnya terdapat amalan-amalan dan praktik-praktik tertentu untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Jalan yang ditempuh seorang salik dalam perjalanan spiritualnya tidak hanya dilalui melalui batiniyahnya, tetapi perilaku, akhlak, dan sikap terhadap sesama makhluk Allah pula harus dijaga dengan baik. Maqam-maqam didalam tasawuf harus dilaluinya demi peningkatan spiritual dan mencapai tujuan akhir yakni menuju kepada Allah SW. Kedua, Banyak kegiatan keagamaan dan sosial yang dilaksanakan oleh tarekat Shiddiqiyah dalam rangka pendidikan spiritual jama’ah dan pengikutnya, diantaranya pengajian jama’ah kautsaran, kegiatan mujahadahan, dzikir bersama, serta kegiatan sosial seperti bakti sosial dhibra, rumah layak huni dan santunan anak yatim dan jompo. Ketiga, kegiatan-kegiatan yang terdapat pada tarekat Shiddiqiyyah Desa Sembungjambu menjadi media untuk pendidikan spiritual jama’ah, dikarenakan semua kegiatan dan ajaran-ajarannya bersentuhan langsung dengan wilayah rohani.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSu’aidi, HasanUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Tasawuf,Pendidikan Spiritual, pada jama’ah tarekat Shiddiqiyah
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X5.2 Tasawuf
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Ida Royani
Date Deposited: 15 Jun 2020 02:42
Last Modified: 08 Jul 2020 04:10
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/696

Actions (login required)

View Item View Item