Minat Belajar SKI (Sejarah Kebudayaan Islam) Siswa Kelas XI SMA Muhammadiyah OJ Pekajangan di Pekalongan

Sukmawati, Rusdiyani (2015) Minat Belajar SKI (Sejarah Kebudayaan Islam) Siswa Kelas XI SMA Muhammadiyah OJ Pekajangan di Pekalongan. Diploma thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Other
2021110175 RUSDIYANI SUKMAWATI BAB I, V DAN LAMP_1.PDF

Download (9MB)
[img] Other
2021110175 RUSDIYANI SUKMAWATI BAB I - V FULL TEXT_1.PDF
Restricted to Registered users only

Download (21MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Sukmawati, Rusdiyani. 2015. Minat Belajar SKI (Sejarah Kebudayaan Islam) Siswa Kelas XI SMA Muhammadiyah OJ Pekajangan di Pekalongan. Skripsi, Sarjana Tarbiyah Prodi Pendidikan Agama Islam, Pembimbing: Ely Mufidah, M.S.I dan Muthoin, M. Ag Kata Kunci : Minat Belajar, Pembelajaran SKI (Sejarah Kebudayaan Islam) Minat adalah rasa lebih suka dan rasa ketertarikan pada suatu hal atau aktivitas tanpa ada yang menyuruh. Minatberhubungan dengan daya gerak yang mendorong kita cenderung atau merasa tertarik pada orang, benda atau sesuatu yang berupa kegiatan yang merangsang.Belajar diartikan sebagai perubahan tingkah laku pada diri individu berkat adanya interaksi antara individu dengan individu dengan lingkungannya.Proses kegiatan belajar mengajar di SMA Muhammadiyah 01 Pekajangan di Pekalongan khususnya pelajaran SKI, pembelajaran masih bersifat satu arah, di mana guru dalam menyampaikan materi masih menggunakan metode konvensional sehingga pembelajaran berpusat hanya pada guru.Siswa tidak terlibat secara langsung di dalam proses pembelajaran. Permasalahan inilah yang mendasari penelitian ini. Penulis tertarik untuk mengetahui bagaimanakah minat belajar SKI siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 01 Pekajangan di Pekalongan. Dimana minat belajar siswa merupakan instrumen penting yang berkaitan dengan prestasi belajar. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka terdapat permasalahan bagaimana minat belajar SKI (Sejarah Kebudayaan Islam) siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 01 Pekajangan di Pekalongan, serta faktor apa saja yang mendukung dan menghambat minat belajar SKI (Sejarah Kebudayaan Islam) siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 01 Pekajangan di Pekalongan. J enis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field reseacrh) dengan metode kualitatif, sedangkan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan wawancara, angket, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan ialah analisis data deskriptif menggunakan statistik sederhana. Hasil penelitian ini bahwa Minat belajar SKI siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 01 Pekajangan di Pekalongan termasuk dalam kategori cukup minat. Hal ini berdasarkan dari 43 siswa yang mengisi angket, ada 6 siswa masuk kategori sangat minat dan 3 7 siswa masuk kategori cukup minat. Jadi 86, 1 % siswa mempunyai minat yang cukup untuk mempelajari mata pelajaran SKI dan 13,9% siswa mempunyai minat yang tinggi untuk mempelajari mata pelajaran SKI. Faktor yang mendukung minat belajar SKI (Sejarah Kebudayaan Islam) siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 01 Pekajangan di Pekalongan, antara lain: adanya sumber belajar yang tersedia, dan suasana kelas yang kondusif. Sedangkan faktor yang menghambat minat belajar SKI (Sejarah Kebudayaan Islam) siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 01 Pekajangan di Pekalongan, antara lain: faktor lingkungan SMA Muhammadiyah 01 Pekajangan di Pekalongan yang terletak di jalan pantura sehingga membuat bising dan mengganggu proses pembelajaran, rninimnya waktu untuk belajar SKI di sekolah, tingkat pemaharnan siswa yang berbeda-beda, dan faktor teman.

Item Type: Thesis (Diploma)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMufidah, ElyUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Thesis advisorMuthoin, MuthoinUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Minat Belajar, Pembelajaran SKI (Sejarah Kebudayaan Islam)
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Asefuddin Riza
Date Deposited: 06 Feb 2024 04:43
Last Modified: 06 Feb 2024 04:43
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/7036

Actions (login required)

View Item View Item